2 Hari Baron Eks Gitaris GIGI Meninggal Dunia, Armand Maulana Rindu

Armand Maulana, salah satu personel GIGI band yang sangat kehilangan sahabatnya, Aria Baron yang meninggal dunia, Selasa (29/6/2021).

oleh Meiristica Nurul diperbarui 02 Jul 2021, 13:40 WIB
Diterbitkan 02 Jul 2021, 13:40 WIB
Armand Maulana - Aria Baron (Foto: Instagram/@armandmaulana04)
Armand Maulana, salah satu personel GIGI band yang sangat kehilangan sahabatnya, Aria Baron yang meninggal dunia, Selasa (29/6/2021). (Foto: Instagram/@armandmaulana04)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Aria Baron mengembuskan napas terakhirnya pada Selasa (29/6/2021) lalu. Sebelumnya eks gitaris GIGI sempat berjuang melawan Covid-19.

Salah satu orang yang begitu berduka atas kepergian Aria Baron adalah Armand Maulana.

Baru ditinggal dua hari, suami Dewi Gita sudah mengungkapkan kerinduannya dengan mendiang manajer GIGI band ini.

Kebersamaan

Armand Maulana - Aria Baron (Foto: Instagram/@armandmaulana04)
Armand Maulana - Aria Baron (Foto: @akbarnurseptian via Instagram/@armandmaulana04)... Selengkapnya

Melalui akun Instagram terverifikasi miliknya, Kamis (1/7/2021), Armand Maulana mengunggah foto kebersamaannya dengan mendiang Baron.

Dalam kendaraan, terlihat hanya personel GIGI band dan manajemennya saja yang berada di sana. Baron tampak terlihat berdiri sendirian, sementara yang lain memilih untuk menempati tempat duduk masing-masing.

Rindu

Armand Maulana - Aria Baron (Foto: Instagram/@armandmaulana04)
Armand Maulana - Aria Baron (Foto: @akbarnurseptian via Instagram/@armandmaulana04)... Selengkapnya

Sementara, dalam keterangan vokalis GIGI band ini mengungkapkan kerinduannya dengan sosok yang kerap mengenakan kacamata hitam ini.

"KAMI ADALAH @gigibandofficial ..misyubahhhhh #armandmaulana #gigibandofficial #baron #ariabaronarafat #band #bandindonesia #musik #musikindonesia #brother #kakak #friendship #love 📷@akbarnurseptian," tulisnya.

Main Gitar

Sebelumnya, Armand juga mengunggah kebersamaannya dengan Baron dan Dewa Budjana di atas panggung. Armand memunggungi penonton, sedangkan kedua pria ini saling menunjukkan kemahirannya bermain gitar.

"U R MY BEST BUDDY!!! #armandmaulana #gigibandofficial #baron #ariabaronarafat #brother #kakak #love #friendship #musik #musikindonesia #stage #onstage 📷: @akbarnurseptian," tambahnya.

 

Ikhlas

Armand Maulana, sudah mengiklhaskan kepergian sahabatnya ini. Diakui masih banyak mimpinya dan Baron yang belum terwujud.

"Walau rada kesal, sedih karena masih banyak mimpi BARON & @gigibandofficial yang belum terselesaikan..tapi sudah Bah..kita iklas Abah sekarang sudah ditempat yang tenang disisiMu Ya Rabb, kita semua disini selalu mendoakan Abah bahkan sebelum Abah sakit..karena Abah seseorang yg lebih mementingkan kita & teman” Abah ketimbang diri Abah sendiri..," ungkapnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya