Ferry Irawan Akan Menikah dengan Venna Melinda, Begini Tanggapan Mantan Istri

Mantan istri Ferry Irawan, Novi Anggia memberikan doanya.

oleh Aditia Saputra diperbarui 06 Jan 2022, 17:30 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2022, 17:30 WIB
Ferry Irawan dan Venna Melinda
Ferry Irawan dan Venna Melinda (Instagram/vennamelindareal)

Liputan6.com, Jakarta Ferry Irawan dikabarkan akan segera menikahi kekasihnya Venna Melinda. Keduanya memang berstatus duda dan janda. Ferry Irawan belum lama bercerai dengan Anggi Novita.

Menanggapi rencana pernikahan Ferry Irawan dan Venna Melinda, Anggi Novita pun buka suara. Anggi mendoakan agar keinginan Ferry menikahi Venna bisa segera terwujud dan diberi kelancaran dalam pelaksanaannya.

"Kita doain saja supaya mereka jadi (menikah)," kata Anggi Novita seperti dikutip dari tayangan Hot Issue Pagi Indosiar, Kamis (6/1/2021).

 

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Mendoakan

Jarang Tersorot, Ini 6 Potret Terbaru Anggia Novita Mantan Istri Ferry Irawan
Potret Terbaru Anggia Novita Mantan Istri Ferry Irawan. (Sumber: Youtube Anggi Novita)

Diakui oleh Anggi dirinya sudah menutup rapat hubungannya dengan Ferry Irawan yang pernah terjalin sebagai suami istri. Dirinya sekali lagi mendoakan hubungan Ferry dan Venna bisa bahagia.

"Semoga mereka lebih bahagia kedepannya. Saya ikut senang kalau dia bahagia," kata Anggi.

 

Belum Mau Menikah

6 Potret Anggia Novita, Istri Ferry Irawan yang Gugat Cerai Suami saat Sakit
13 tahun bersama, Anggia Novita gugat cerai suami saat sedang sakit. (Sumber: Instagram/angginovitaofficial)

Berbeda dengan Ferry Irawan yang sudah menemukan tambahatan hati, Anggi mengaku ingin fokus menjalani terapi penyembuhan stroke yang diidapnya. Dia berharap bisa sembuh total dari sakitnya itu.

 

Sembuh

Diakui Anggi banyak pria yang berusaha untuk mendekatinya dan mencoba menjalin hubungan. Namun rencana menikah kembali belum menjadi prioritasnya saat ini.

"Saya pikirin yang penting saya sembuh dulu," pungkasnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya