Influencer Rensia Sanvira Buka Kartu Soal Ruam Popok Bikin Tidur Anak Jadi Tak Tenang dan Gampang Rewel

Rensia Sanvira berbagi cerita soal tumbuh kembang anak yang terhindar dari ruam kulit maupun iritasi. Salah satunya dengan memilih popok yang tepat.

oleh Wayan Diananto diperbarui 11 Jan 2023, 16:21 WIB
Diterbitkan 11 Jan 2023, 16:20 WIB
Rensia Sanvira. (Foto: Dok. Aviona Photo dari Instagram @rensia_sanvira)
Rensia Sanvira. (Foto: Dok. Aviona Photo dari Instagram @rensia_sanvira)

Liputan6.com, Jakarta Di jagat maya, konselor anak dan pernikahan Rensia Sanvira sangat populer. Akun Instagram terverifikasinya diikuti lebih dari 500 ribu orang. Di sana, ia kerap berbagi momen bersama si buah hati.

Pada 28 Desember 2022 misalnya, influencer yang satu ini buka kartu soal siasat agar bayi tidur nyenyak dan enggak gampang rewel. Ternyata ini terkait dengan pemilihan popok yang pas.

Menurutnya, popok nyaman dengan teknologi inti struktur Super Absorbent Polymer (SAP) menyerap cairan lebih maksimal. Ini menghindarkan buah hati dari iritasi maupun ruam popok.

ā€œ(Baby) Evron sama sekali enggak pernah ruam popok lo. Ternyata pemilihan popok itu ngaruh buanget,ā€ tulis Rensia Sanvira dalam unggahannya bersama Makuku Indonesia akhir tahun lalu.

Ā 

Kalau Baby Sampai Iritasi

Rensia Sanvira. (Foto: Dok. Aviona Photo dari Instagram @rensia_sanvira)
Rensia Sanvira. (Foto: Dok. Aviona Photo dari Instagram @rensia_sanvira)

ā€œSelain itu permukaan bertekstur 3D dan rongga sirkulasi udara 2 arah jadi popoknya tetep kering,ā€ ungkapnya seraya menambahkan, ā€œKarena kasihan kan kalau baby sampai iritasi karena ruam popok itu tidurnya pasti jadi enggak tenang dan gampang rewel.ā€

Sementara itu, dr. S.T. Andreas Cristan Leyrolf, M.Ked (Ped), Sp.A, menjelaskan, frekuensi buang air kecil yang bertambah berpotensi memicu kebocoran pada popok si kecil sehingga kulitnya dapat terkontaminasi feses maupun urine.

Ā 

Ā 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Kontak Langsung

Ilustrasi bayi dengan popoknya. (Foto: Dok. Makuku Indonesia)
Ilustrasi bayi dengan popoknya. (Foto: Dok. Makuku Indonesia)

ā€œPerubahan pH kulit akibat kontak langsung dengan feses dan urine inilah yang dapat menyebabkan ruam popok,ā€ ungkapnya lewat pernyataan tertulis yang diterima Showbiz Liputan6.com, Selasa (10/1/2023).

Setelahnya, ia berbagi 3 tips anti-ruam popok di tengah musim hujan. Pertama, ganti popok tiga atau empat jam sekali. Kedua, gunakan popok berkualitas bagus yang berbahan lembut sekaligus tipis dengan daya serap tinggi.

Ā 

Risiko Ruam Popok

Terakhir namun tak kalah penting, jangan lupa bersihkan dengan air lalu keringkan kulit bayi sebelum pakai popok. Setelah buang air kecil maupun besar, bersihkan kulit bayi dengan air bersih. Gunakan air hangat agar lebih nyaman.

ā€œBicara soal SAP, teknologi ini menyerap lebih banyak cairan dan menguncinya sehingga mengurangi risiko ruam popok. Saat cairan ditambahkan ke partikel SAP, ia berubah jadi gel. Cairan terkunci dalam gel dan menjaga kulit bayi tetap kering,ā€ kata CEO Makuku, Jason Lee.

INFOGRAFIS JOURNAL_ Beberapa Gejala Permasalahan Kesehatan Mental pada Anak
INFOGRAFIS JOURNAL_ Beberapa Gejala Permasalahan Kesehatan Mental pada Anak (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya