Citra Kirana Panik Anaknya Mencicipi Makanan untuk Kucing Peliharaan, Sudah Dicegah tapi Akhirnya Tetap Masuk ke Mulut

Pada saat Citra Kirana mengabadikan momen memberi makan kedua kucing peliharaannya, tiba-tiba saja sang anak menimbrung bersama untuk mencicipi makanan kucing tersebut.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 21 Feb 2023, 19:30 WIB
Diterbitkan 21 Feb 2023, 19:30 WIB
FOTO: Pesona Citra Kirana Tampil dengan Hijab Syar'i, Banjir Pujian
Penampilan Citra Kirana dengan gamis dan hijab menutup dada ini dapat dukungan dari banyak netizen. Banyak yang memuji dan menyukai penampilan terbaru bintang sinetron Istri Tercinta tersebut. (Liputan6.com/IG/@citraciki)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Citra Kirana belum lama ini membeberkan cerita tak terduga soal putranya, Keene Atharrazka Adhitya, yang kini sudah berusia 2 tahun lebih. Kejadian itu bahkan sempat terekam di kamera yang kemudian diunggah melalui media sosial.

Kala itu, Ciki (sapaan akrab Citra Kirana) sedang mengabadikan momen memberi makan kedua kucing peliharaannya yang diberi nama Mola dan Moli. Namun tiba-tiba saja sang anak menimbrung bersama dua ekor kucing tersebut.

Tak hanya ikut menonton sang ibunda, Athar justru mendekat ke mangkuk yang sudah diisi oleh yoghurt khusus makanan kucing. Tak sampai di situ. Athar pun terekam mencelupkan jarinya ke dalam mangkuk berisi yoghurt tersebut.

Ketika hendak menjilat yoghurt yang ada di jarinya, Athar langsung dicegah oleh Citra Kirana yang tampak panik. Namun setelah menjauhi mangkuk, Athar justru "sukses" mencicipi yoghurt yang masih tersisa di jarinya.

 

Kepanikan Citra Kirana

Anak Citra Kirana dan Kucing Peliharaan
kedekatan anak Citra Kirana dengan kucing peliharaannya. (Instagram @citraciki via tangkap layar kanal YouTube HITS)... Selengkapnya

Dalam rangkaian video pendek yang diunggah Citra Kirana melalui Instagram Stories @citraciki, terlihat Citra Kirana berteriak kencang kepada sang putra, menandakan dirinya panik selama merekam momen itu.

"Eh, no, no, no! Athar...! Udah, jangan!" teriak Ciki kepada putranya dengan nada membentak sembari menjerit panik.

Namun sekilas kemudian, Athar kembali membuat sang ibunda menjerit. Lantaran si anak lucu tersebut menjilati makanan kucing yang ada di jarinya.

 

Menimbulkan Tawa

Citra Kirana Cerita Pengalaman Soal Anak dan Kucing Peliharaannya
Citra Kirana saat bercerita pengalaman lucu soal anak dan kucing peliharaannya. (Instagram @citraciki)... Selengkapnya

Namun begitu, Citra Kirana tetap menceritakan kejadian tersebut melalui teks di Instagram Stories dengan perasaan geli lantaran ia memberikan emotikon tertawa.

"Guys... ada cerita nih. Jadi semalem aku lagi kasih mola sama moli yoghurt kan.. seperti biasa di temenin athar pastinya...," tulis Ciki mengawali penjelasannya, belum lama ini.

"Daaaaann.. tau apa yang terjadiiiii???" sambungnya ditambahi emotikon tertawa.

 

Mengaku Lengah

Selanjutnya, Ciki mengakui bahwa dirinya sempat lengah saat putranya sukses menjilati yoghurt yang sudah ada di jarinya.

"Awalnya di peper dulu... saat mama lengah langsung aku jilaaatt. Penasaran banget ya masss?" lanjut Ciki seolah menarasikan pikiran anaknya.

Setelah itu, Ciki pun menjelaskan bahwa putranya memang sudah bersahabat dengan kucing peliharaannya sejak sangat kecil. Ciki juga mengakui bahwa Athar kerap mengganggu dua kucingnya itu. Namun, ia tetap membiarkannya supaya ketika dewasa nanti, anaknya menjadi pecinta binatang.

Banner Infografis Vaksinasi PMK Hewan Ternak Digencarkan Jelang Idul Adha. (Liputan6.com/Abdillah)
Banner Infografis Vaksinasi PMK Hewan Ternak Digencarkan Jelang Idul Adha. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya