Ibunda Ashraf Sinclair Doakan Umrah BCL, Noah dan Tiko Aryawardhana: Mabrur Syukur Alhamdulillah

Ibunda Ashraf Sinclair, Dida Sinclair, kirim doa syukur untuk BCL, Tiko Aryawardhana, dan Noah yang tengah umrah di Tanah Suci. Ia berharap Semoga mabrur.

oleh Wayan Diananto diperbarui 03 Jan 2024, 08:00 WIB
Diterbitkan 03 Jan 2024, 08:00 WIB
BCL, Noah dan Tiko Aryawardhana
Ibunda Ashraf Sinclair, Dida Sinclair, kirim doa syukur untuk BCL, Tiko Aryawardhana, dan Noah yang tengah umrah di Tanah Suci. Ia berharap Semoga mabrur. (Foto: Dok. Instagram @itsmebcl)

Liputan6.com, Jakarta Menghabiskan malam pergantian tahun, BCL umrah bareng Tiko Aryawardhana dan putranya, Noah Sinclair. Sejumlah momen saat terbang dan selama berada di Tanah Suci dibagikan pelantun “Cinta Sejati” di medsos.

Salah satunya, diunggah ibunda almarhum Ashraf Sinclair, yakni Dida Sinclair. Potret yang diunggah Dida Sinclair memperlihatkan BCL, Noah Sinclair, dan Tiko Aryawardhana saat berada di dalam pesawat.

Unggahan ini disertai doa indah agar umrah BCL, Noah Sinclair, dan Tiko Aryawardhana mabrur. Ia turut berbahagia melihat BCL bersama suami dan anak mendekat kepada Sang Khalik.

Umrah mabrur to Tiko, Bunga and Noah,” cuit Dida Sinclair di akun Instagram pribadi, Selasa (2/1/2024). Tak lupa, ia mengucapkan Selamat Tahun Baru untuk bintang film Habibie & Ainun.

 

Syukur Alhamdulillah

Unggahan Dida Sinclair ibunda Ashraf Sinclair. (Foto: Dok. Instagram @dida_sinclair)
Unggahan Dida Sinclair ibunda Ashraf Sinclair. (Foto: Dok. Instagram @dida_sinclair)

Syukur Alhamdulillah. A beautiful welcome to the New Year for Bunga Tiko and Noah,” cuitnya masih dalam unggahan yang sama. Setelahnya, Dida Sinclair menyelamati netizen.

Wishing everyone a blessed new year (semoga Anda sekalian menikmati tahun baru penuh berkah),” Dida Sinclair mengakhiri. Doa dan pesan terbuka Dida Sinclair kebanjiran pujian.

 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Banjir Pujian Buat Dida

BCL. (Foto: Dok. Instagram @itsmebcl)
BCL. (Foto: Dok. Instagram @itsmebcl)

Tak sedikit netizen menyebut Dida Sinclair mertua idaman. Meski Ashraf Sinclair mangkat dan BCL menikah lagi, silaturahmi, cinta sekaligus perhatian Dida Sinclair tak berkurang.

Beruntungnya bcl punya mertua sepertimu umi,” @malik****. “Barakallah Umi Dida Sinclair, the best mother in law,” @ira**** menyahut. “Semoga anak2ku punya mertua seperti umi,” @riky**** melantun doa.

 

Putriku Dinikahi Tiko Aryawardhana

BCL dan Noah Sinclair. (Foto: Dok. Instagram @itsmebcl)
BCL dan Noah Sinclair. (Foto: Dok. Instagram @itsmebcl)

Bukan kali ini saja Dida Sinclair menunjukkan dukungan buat BCL dan Tiko Aryawardhana. Saat menikah di Bali, 2 Desember 2023, ia dan suami datang memberi restu. Lewat akun Instagram pribadi, Dida Sinclair meyakini Tiko akan jadi ayah tiri yang baik untuk cucunya.

Syukur Alhamdulillah, putriku Bunga dinikahi Tiko. Anugerah terindah dari Allah SWT untuk dicintai, diperhatikan, sekaligus ayah untuk Noah. Amin,” ujarnya dalam bahasa Inggris bersama potret akad nikah BCL dan Tiko Aryawardhana, Desember 2023.

Infografis Perbedaan Rukun dan Wajib Haji dengan Rukun Umrah. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Perbedaan Rukun dan Wajib Haji dengan Rukun Umrah. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya