dr. Ayu Widyaningrum Siap Cetak Rekor MURI Karena Meraih 124 Penghargaan dari Dalam dan Luar Negeri

Pemilik nama lengkap dr. Ayu Widyaningrum, MM, Magister AAAM, Magister IBAM kelahiran Kotabaru, Kalimantan, 12 Agustus 1990 ini berhasil meraih 124 penghargaan berskala nasional hingga internasional dalam beberapa tahun terakhir kariernya, tepatnya sejak tahun 2018.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 09 Jun 2024, 09:39 WIB
Diterbitkan 09 Jun 2024, 06:00 WIB
dr. Ayu Widyaningrum
dr. Ayu Widyaningrum

Liputan6.com, Jakarta Pemilik nama lengkap dr. Ayu Widyaningrum, MM, Magister AAAM, Magister IBAM kelahiran Kotabaru, Kalimantan, 12 Agustus 1990 ini berhasil meraih 124 penghargaan berskala nasional hingga internasional dalam beberapa tahun terakhir kariernya, tepatnya sejak tahun 2018.

Pencapaian tersebut tak hanya di bidang dermatologi dan estetika yang menjadi spesialisasinya, tetapi juga untuk kategori sosial dan budaya.

“Banyaknya penghargaan yang saya terima sudah pasti membuat saya sangat bahagia, ini membuktikan bahwa kerja keras saya di bidang estetika dan dermatologi diapresiasi, dan banyaknya awards yang saya terima memicu saya untuk terus berkarya dan berinovasi terutama dalam bidang estetika dan dermatologi,” ungkap dr. Ayu mengungkapkan pencapaiannya, melalui keterangan tertulis, Sabtu, 8 Juni 2024.

Bagi dr. Ayu, 124 penghargaan dari dalam dan luar negeri yang ia terima memicunya untuk terus belajar. Ia mengaku tertantang untuk terus menggali serta membuat sesuatu yang baru dan berbeda dari yang lain.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Demi Indonesia Unggul

dr. Ayu Widyaningrum
dr. Ayu Widyaningrum

Harapannya, Indonesia unggul dan memiliki keunggulan di bidang estetika dan dermatologi. Dengan demikian pasien tidak perlu lagi pergi menjalani perawatan atau pengobatan ke luar negeri karena Indonesia sudah memilikinya.

Seperti apa suka duka dr. Ayu berkecimpung di bidang estetika dan dermatologi, dan bagaimana ia melihat kesadaran masyarakat di Tanah Air terhadap pentingnya kesehatan dan kecantikan kulit?

 

 


Baha Suka Duka

“Yang saya sukai, saat ini pasien sudah sadar betul bahwa anti-aging adalah proses yang bisa dikendalikan, semakin banyak pasien yang memiliki kulit yang lebih bagus juga struktur wajah yang lebih proporsional,” kata dr. Ayu.

“Tapi dukanya, tidak sedikit juga pasien yang melakukan over filler, over tanam benang, atau over botox sehingga berkesan too much. Kondisi tersebut lebih susah untuk diperbaiki, dan rekonstruksi ulang itu selain lebih susah, cost-nya juga lebih besar,” ujarnya lagi.

 


Perjuangan Dapatkan Rekor MURI

Dengan 124 penghargaan yang diraih dari dalam maupun luar negeri, dr. Ayu berharap ia dapat berkontribusi untuk negeri ini.

“Saya sangat bangga karena sebagai anak bangsa, saya bisa berpartisipasi untuk mengembangkan diri dan dikenal baik secara nasional maupun internasional, dan tentunya membawa nama baik Indonesia di ranah prestasi global. Walau ada beberapa oknum yang memandang pencapaian saya dengan sebelah mata, bagi saya itu bukan masalah. Justru itu memacu saya untuk mengukir lebih banyak prestasi dan melahirkan inovasi terbaru. Dengan begitu, Indonesia akan semakin dilihat oleh negara-negara lain, dan saya pun menjadi lebih bermanfaat untuk bangsa ini,” tegas dr. Ayu.

 

Dengan perolehan penghargaan yang sudah dimilikinya, dr Ayu berharap ia dapat mencatatkan dirinya di MURI sebagai dokter Estetik  yang memiliki penghargaan terbanyak. Meski tak mudah, saat ini dr Ayu sedang berjuang mendapatkan rekor MURI ini. 

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya