Pesta Lagi Jakarta Tembus 22 Ribu Penonton, Pesta Semalam Minggu Vol. 5 Siap Digelar 27 Oktober 2024

Pesta Semalam Minggu Vol. 5 siap digelar pada 27 Oktober 2024 mendatang, setelah Pesta Lagi Jakarta tembus 22 ribu orang.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 08 Agu 2024, 11:30 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2024, 11:30 WIB
Pesta Lagi Jakarta
Pesta Semalam Minggu saat menggelar event Pesta Lagi Jakarta yang dilaksanakan pada 27 Juli 2024. (Dok. Pesta Semalam Minggu)

Liputan6.com, Jakarta Tujuh Karya Sinergi bersama Pesta Semalam Minggu kembali menyelenggarakan event seriesnya, yaitu “Pesta Lagi Jakarta” yang dilaksanakan pada 27 Juli 2024.

Di atas panggung Pesta Lagi Jakarta, terdapat deretan line up yang sangat terkenal dengan genre musik koplonya melalui lagu-lagu hits yang sudah tak asing lagi.

Nama-nama seperti Denny Caknan, Guyon waton, Aftershine, Jono Joni, hingga NDX AKA, membuat konser ini berlangsung sangat meriah di Eco Island, Ecopark, Ancol, Jakarta.

Diperkirakan, lebih dari 21 ribu orang penonton dari sekitar kawasan Jabodetabek, hadir untuk bertemu dengan artis favorit mereka masing-masing.

 

 

Sukses dalam Mempertahankan Antusiasme

Pesta Lagi Jakarta
Pesta Semalam Minggu saat menggelar event Pesta Lagi Jakarta yang dilaksanakan pada 27 Juli 2024. (Dok. Pesta Semalam Minggu)

Konser dengan tagar #pestalagijakarta ini, bisa dibilang sukses dalam mempertahankan antusiasme penonton yang menyukai musik-musik bernuansa Jawa.

Hal ini bisa dibuktikan melalui jumlah penontonnya yang telah hadir sepanjang konser ini berlangsung.

Penampilan NDX AKA Bersama Ria Ricis

Pesta Lagi Jakarta
Pesta Semalam Minggu saat menggelar event Pesta Lagi Jakarta yang dilaksanakan pada 27 Juli 2024. (Dok. Pesta Semalam Minggu)

Konser ini ditutup sangat meriah dengan penampilan NDX AKA bersama Ria Ricis yang tampil secara mendadak di atas panggung.

Momen yang tak terduga ini pun sukses menghebohkan seluruh penonton yang hadir.

Pesta Semalam Minggu Vol. 5

Harapannya, dengan series terakhir #pestalagijakarta ini, pihak panitia dapat memberi kemeriahan kembali pada main event mendatang.

Mereka rupanya sudah mempersiapkan “Pesta Semalam Minggu Vol. 5” yang siap untuk digelar pada 27 Oktober 2024 mendatang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya