Sejak lima bulan lalu ada yang berbeda dari penampilan Alya Rohali. Puteri Indonesia 1996 itu terlihat lebih Islami dengan mengenakan hijab.
"Iya saya berhijab sejak lima bulan lalu. Bukan inspirasi dari mana ya, tapi lebih ke kewajiban saja sebagai muslimah," kata Alya di sela acara 'QLC Kids Festival 2013' di Gedung QLC, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2013).
Alya mengungkapkan, ia perlu menguatkan mental dan batinnya sebelum mengenakan hijab. Kesiapan hati amat penting dalam hal ini. Untungnya, segenap keluarga mendukung langkah Alya.
"Saya siap lahir batin. Keluarga pasti dukung, namanya juga kewajiban. Saya sudah lillahita'ala," tutur dia.
Dengan berhijab, Alya sadar kariernya di dunia presenting jadi lebih segmented. Pasalnya, ada beberapa penyelenggara acara baik di televisi ataupun off air yang kurang pas dengan presenter berhijab.
"Yah, namanya kalau rezeki nggak datang ya berarti itu belum baik buat aku. Karena nggak dipungkiri ada juga pihak yang keberatan, tapi ada juga yang bisa menerima," urai Alya.(Jul/Mer)
"Iya saya berhijab sejak lima bulan lalu. Bukan inspirasi dari mana ya, tapi lebih ke kewajiban saja sebagai muslimah," kata Alya di sela acara 'QLC Kids Festival 2013' di Gedung QLC, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2013).
Alya mengungkapkan, ia perlu menguatkan mental dan batinnya sebelum mengenakan hijab. Kesiapan hati amat penting dalam hal ini. Untungnya, segenap keluarga mendukung langkah Alya.
"Saya siap lahir batin. Keluarga pasti dukung, namanya juga kewajiban. Saya sudah lillahita'ala," tutur dia.
Dengan berhijab, Alya sadar kariernya di dunia presenting jadi lebih segmented. Pasalnya, ada beberapa penyelenggara acara baik di televisi ataupun off air yang kurang pas dengan presenter berhijab.
"Yah, namanya kalau rezeki nggak datang ya berarti itu belum baik buat aku. Karena nggak dipungkiri ada juga pihak yang keberatan, tapi ada juga yang bisa menerima," urai Alya.(Jul/Mer)