Bertemu Kiai NU, Irjen Fadil Imran Sebut Berat Tinggalkan Jawa Timur

Kapolda Jawa Timur (Jatim) Irjen Pol M Fadil Imran bertemu dengan sejumlah kiai khos atau ulama NU se-Jatim sebelum pindah ke Polda Metro Jaya.

oleh Dian Kurniawan diperbarui 19 Nov 2020, 17:59 WIB
Diterbitkan 18 Nov 2020, 19:00 WIB
(Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Kapolda Jawa Timur (Jatim) Irjen Pol M Fadil Imran menggelar acara silaturahmi dengan sejumlah kyai khos atau ulama NU se-Jatim. (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)... Selengkapnya

Liputan6.com, Surabaya - Kapolda Jawa Timur (Jatim) Irjen Pol M Fadil Imran menggelar acara silaturahmi dengan sejumlah kiai khos atau ulama NU se-Jatim, sebelum dirinya pindah tugas menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya. 

Irjen Fadil Imran mengungkapkan, dirinya baru enam bulan menjadi Kapolda Jatim dan rasanya sangat berat meninggalkan Jawa Timur. Namun, ia menambahkan, banyak hal yang didapatkan di Jatim. Dengan bertemu para kiai sepuh, Fadil mengaku mendapatkan pelajaran yang baik dan berharga.

"Saya sangat berat meninggalkan Jatim, namun saya sudah mendapatkan ilmu dari para kiai khos atau sepuh di Jawa Timur. Banyak hal yang sudah saya dapatkan," ujar dia usai silaturahmi bersama kiai khos Jatim di Gedung Mahameru, Rabu (18/11/2020). 

Fadil menegaskan, berbahagialah bangsa ini dan negara ini, khususnya Jawa Timur karena hadirnya Nadhatul Ulama. Masyarakat Jawa Timur ini bisa menjadikan mahasiswa tertib, buruh tertib, saat menggelar aksi unjuk rasa beberapa waktu lalu.

"Saya melihat sendiri bahwa mereka ini mendapat pendidikan, mendapat ilmu, bagaimana mereka mendapat masukan tentang bagaimana hidup berkehidupan di pondok-pondok di seluruh Jawa Timur yang dikelola oleh jaringan Nadhatul Ulama," ucapnya. 

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Masyarakat Bisa Hidup Saling Berdampingan

(Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Kapolda Jawa Timur (Jatim) Irjen Pol M Fadil Imran menggelar acara silaturahmi dengan sejumlah kyai khos atau ulama NU se-Jatim. (Foto: Dok Istimewa)... Selengkapnya

Fadil menyampaikan, dirinya juga melihat secara langsung buruh dan mahasiswa juga banyak lulusan dari pondok pesantren di Jatim.

"Bangsa dan begara ini harus bangga dengan hadirnya Nadhatul Ulama, di mana masyarakat bisa hidup saling berdampingan tanpa ada gesekan," pungkas Fadil.

Kyai khos yang hadir dalam silaturahim tersebut di antaranya, Abdussomad Buchori selaku ketua MUI Jatim, Anwar Mansyur, Rais Syuriyah PWNU Jatim, serta beberapa kiai khos yang lain di Jawa Timur.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya