:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/1395597/original/067300600_1478256483-madun.jpg)
Madun adalah sinetron bertemakan sepak bola yang tayang di SCTV. Sinetron lanjutan dari Tendangan si Madun ini diproduksi oleh Amanah Surga Production. Bercerita tentang Madun yang mempunyai mimpi menjadi seorang pemain bola profesional, namun ayahnya, Syafe'i, berharap Madun menjadi kyai. Emaknya, Savira, merasa dirinya berada diposisi yang serba salah karena juga tidak ingin menghalangi mimpi Madun.
Pemain Madun Nge-dance di HUT SCTV
Sinetron Madun tak mau ketinggalan menyemarakkan HUT SCTV ke-25 pada 24 Agustus 2015 mendatang. Usai syuting, para pemain yang dipimpin Yusuf Mahardika (Madun) ikut melakoni latihan dance dan drama.
Seperti di sinetron, para pemain juga akan memasukkan beberapa gerakan sepak bola dalam tariannya. Hal itu dilakukan agar tidak meninggalkan unsur sepak bola yang sudah melekat pada sinetron rumah produksi Amanah Surga Production tersebut.
"Iya sekarang sedang latihan untuk dance. Ada gerakan sedemikian rupa yang berhubungan dengan sepak bola. Seperti stretching, jugling dan lompat. Ini jadi tantangan sendiri, soalnya sepak bola sama dance agak rumit ya kalau dilakukan," kata Yusuf Mahardika di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Rabu (19/8/2015) malam.
Biar Asap Ngebul, Pemain Sepak Bola Profesional Main Sinetron Madun
Belum jelas kapan kompetisi ISL kembali digulirkan, Oktovianus Maniani (Okto) dan Titus Bonai (Tibo) mengisi waktu kosong jadi bintang sinetron Madun. Honor yang didapat dipakai buat menyambung hidup alias menjaga asap dapur ngebul.
Peran Oktovianus Maniani di sinetron Madun sebagai pelatih yang khusus didatangkan oleh tokoh orang kaya bernama Udin Nga Nga guna melatih tim anaknya Martin. Dalam peran tersebut, Okto memerankan tokoh dengan namanya sendiri yang berstatus mantan penggawa Timnas Indonesia. "Awalnya canggung, tapi lama-lama saya menikmatinya," ujar Okto.

Berita Terbaru
Pria di Rusia Putar Lagu Kebangsaan Seharian untuk Usir Tetangga
10 Juta Orang Diproyeksi Padati 37 Bandara Kelolaan InJourney Selama Libur Lebaran 2025
Tak Perlu Khawatir Khatam Al-Qur'an di Bulan Ramadhan Meski Haid, Ini Kiat Suksesnya!
VIDEO: Pegawai Otorita IKN Diantar-Jemput Bus Listrik ke Kantor
Billy Davidson Ungkap soal Rumitnya Karakter William dalam Luka Cinta SCTV
Kasus tewasnya mahasiswa UKI, Polisi Periksa 18 Saksi
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Jumat 7 Februari Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid Gebrak Pasar Indonesia, Fitur Lengkap Harga Mulai Rp 19 Jutaan
UI Putuskan Beri Pembinaan ke Bahlil Lahadalia, Begini Respons Waketum Golkar
Koperasi Desa Merah Putih Bakal Angkat Kemisikan di Desa, Yakin?
Kisah Inspiratif IU, dari Trainee Tertolak hingga Digelari 'Queen of K-Pop'
Polemik Disertasi Menteri Bahlil, Ketua Komisi X Sebut UI Sudah Proporsional