Â
Pengertian
TBC tulang belakang, atau sering disebut sebagai spondilitis TBC, merupakan infeksi tuberkulosis yang menyerang tulang belakang. Biasanya tulang belakang yang terkena adalah bagian torakal dan lumbal (di daerah punggung bawah).
TBC tulang tak hanya dapat menyerang tulang belakang, melainkan dapat pula menyerang tulang panggul dan lutut. Indonesia merupakan salah satu negara yang memiliki penderita TBC tulang terbanyak di dunia.
Penyebab
Penyebab penyakit TBC tulang belakang adalah karena infeksi bakteri Mycobacterium tuberculosis. Umumnya infeksi awalnya menyerang paru, kemudian kuman menyebar ke pembuluh darah dan sampai ke tulang belakang.
Orang-orang dengan daya tahan tubuh yang rendah, kurang gizi, dan penderita HIV/ AIDS diketahui lebih rentan mengalami penyakit ini.
Diagnosis
Untuk memastikan ada tidaknya penyakit TBC tulang, perlu dilakukan pemeriksaan untuk mendeteksi adanya bakteri TBC di dalam tubuh. Pemeriksaan tersebut antara lain dengan pemeriksaan laju endap darah dan pemeriksaan Mantoux (dengan menyuntikkan kuman tuberkulosis di bawah kulit lengan).Â
Selain itu, dilakukan pula pemeriksaan rontgen tulang belakang. Namun pada hampir 50% kasus, hasil rontgennya normal. Pemeriksaan utama untuk melihat kondisi tulang belakang adalah dengan MRI tulang belakang.
Bila benar terbukti ada TBC tulang belakang, dokter akan menganjurkan untuk dilakukan pemeriksaan rontgen dada dan pemeriksaan dahak untuk mengetahui apakah ada infeksi TBC di paru yang biasanya menjadi sumber penyebaran TBC ke tulang belakang.
Gejala
Gejala awal dari TBC tulang belakang adalah nyeri punggung yang semakin hari makin bertambah nyerinya. Gejala lain adalah adanya demam hilang timbul, keringat berlebih di malam hari, berat badan turun, punggung terlihat makin membungkuk.
Pada infeksi yang berat, dapat terjadi pula kelumpuhan atau gangguan saraf lainnya.
Pengobatan
Pengobatan TBC tulang terdiri dari pemberian obat antituberkulosis dan operasi. Pengobatan menggunakan OAT harus dilakukan untuk membunuh bakteri penyebab TBC.
Obat antituberkulosis (OAT) umumnya dikonsumsi selama setidaknya satu tahun. Selain itu, bila bakteri menyerang tulang belakang secara progresif, operasi perlu dilakukan untuk menghentikan progresivitas infeksi tulang dan menjaga struktur tulang belakang tetap normal.
Pencegahan
Untuk mencegah TBC tulang belakang, hal berikut ini yang perlu dilakukan:
- Imunisasi BCG saat bayi berusia dua bulan
- Makan makanan yang bergizi (karbohidrat, sayur, protein, buah) dengan jadwal yang teratur
- Hindari kontak dengan penderita TBC
Berita Terbaru
Prestasi Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Tetap Layak Dapat Apresiasi meski Gagal Maju ke Semifinal
Pegulat Rey Mysterio Meninggal Dunia di Usia 66 Tahun, Begini Perjalanan Kariernya yang Luar Biasa
Viral Pungli Joki Pemandu Jalur Alternatif Puncak Bogor Rp850 Ribu, Apakah Permintaan Maaf Pelaku Cukup Loloskan dari Jerat Hukum?
Kapolri Sambut Baik Mantan Anggota Jamaah Islamiyah Kembali ke NKRI
Gagal di Piala AFF 2024, Ranking FIFA Timnas Indonesia Turun Tapi Masih Unggul dari Malaysia
3 Momen Utama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, dari Debut Pemain Muda hingga Keluhan Jadwal Turnamen
Kiper Filipina yang Pernah Kebobolan 7 Gol Kini Jadi Ancaman Bagi Timnas Indonesia
Chord Mimpi Semata Tinky Winky, Lirik dan Sejarah di Balik Lagu Hits Ini
Amnesty International Indonesia: Larang Lukisan Kritik Sosial, Alasan Pengecut untuk Bungkam Kebebasan Ekspresi
Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Ini Tempat Pertama Kali Dajjal Muncul Jelang Kiamat
Tips Merebus Singkong Agar Empuk dan Merekah, Mudah Dipraktikkan
Metaplanet Terbitkan Obligasi USD 31,91 Juta untuk Borong Bitcoin