Liputan6.com, Jakarta Untuk menghasilkan foto yang bagus, seorang fotografer dituntut untuk memilih objek yang dirasa memiliki potensi untuk menghasilkan gambar yang menarik.
Jika Anda suka mengabadikan foto model, Anda tak hanya mengandalkan perangkat kamera, teknik, komposisi, dan pencahayaan yang baik. Dari itu semua ada satu unsur yang tak kalah penting.
"Salah satu unsur yang terpenting saat memotret seorang model adalah komunikasi. Untuk mencairkan suasana dan membuat sang model merasa nyaman ketika kita potret, usahakan untuk mengajaknya ngobrol," kata Fotografer kenamaan Darwis Triadi dalam acara workshop fotografi di FOCUS Expo 2014 di Jakarta Convention Center (JCC).
Darwis menyebut, biasanya model akan bergaya di depan kamera dengan santai setelah setengah jam pemotretan berjalan. Setelah Anda merasa sang model sudah rileks, Anda bisa dengan leluasa mengarahkan gaya sang model untuk menghasilkan foto-foto yang bagus.
"Selain komunikasi, Anda juga perlu memiliki leadership yang kuat. Hal itu berguna untuk membuat sang model semakin percaya diri dan merasa yakin dengan semua arahan yang Anda berikan kepadanya," tambah Darwis.
Namun ketika pada saat pemotretan ada pose model yang kurang bagus, lanjut Darwis, jangan sekali-kali mengatakan sesuatu yang negatif (misalnya jelek) pada model. Anda bisa menggantinya dengan kalimat yang lebih halus.
“Wajah kamu bisa menghadap ke kiri sedikit. Iya itu bagus," tukas Darwis sambil mempraktekannya di depan para audiens.
Secara psikologis, ujar Darwis, jika Anda mengatakan pose yang ditampilkan si model `jelek`, ia pasti akan merasa kurang percaya diri untuk berpose lagi di depan kamera.
Tips Jitu Memotret Model, Langsung Dari Darwis Triadi
Jika Anda suka mengabadikan foto model, ikuti beberapa tips di bawah ini, langsung dari fotografer kenamaan Darwis Triadi.
Diperbarui 09 Mar 2014, 11:00 WIBDiterbitkan 09 Mar 2014, 11:00 WIB
Jika Anda suka mengabadikan foto model, ikuti beberapa tips di bawah ini langsung dari fotografer kenamaan Darwis Triadi. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Bule yang Ngamuk di Klinik Bali Positif Narkoba, Kini Dideportasi
Viral Perundungan Remaja Perempuan di Jakbar, Diduga Gara-Gara Rebutan Cowok
Panduan Lengkap Daftar CPNS 2025 di Situs BKN sscasn.bkn.go.id
6 Potret Rara LIDA Antar Ibu Berangkat Haji, Perpisahan di Bandara Penuh Haru
AI Makin Canggih dan Murah, Open AI Bawa GPT-4.1 Flagship yang Lebih Efisien 26%
Hakim Kasus Tom Lembong Diganti Usai Terjerat Dugaan Suap
Penjelasan Gejala Diabetes Apa Saja: Mulai Perhatikan Kondisi Tubuhmu Hari Ini
Waktu Sholat Tanjungpinang April 2025: Panduan Lengkap Jadwal Ibadah
Google Classroom Punya Alat AI Berbasis Gemini untuk Bantu Guru Bikin Soal Khusus
8 Resep Sop Buntut Sapi Istimewa: Trik Baru Dapatkan Rasa Nendang dan Empuk
VIDEO: Kuasa Hukum Jokowi Bantah Soal Ijazah Palsu!
Bank DKI Pastikan Data dan Dana Nasabah Aman