Genjot Transaksi Online, LivingSocial dan Doku Gelar Zero Deal

Semakin banyak promo menarik yang ditawarkan, maka akan semakin banyak pula transaksi online yang dilakukan oleh para konsumen.

oleh Adhi Maulana diperbarui 29 Apr 2014, 13:42 WIB
Diterbitkan 29 Apr 2014, 13:42 WIB
Genjot Transaksi Online, LivingSocial dan Doku Gelar Zero Deal
Semakin banyak promo menarik yang ditawarkan, maka akan semakin banyak pula transaksi online yang dilakukan oleh para konsumen.

Liputan6.com, Jakarta Berbelanja online telah menjadi tren baru yang semakin digemari seiring dengan semakin bertumbuhnya jumlah pengguna perangkat mobile dan pengakses internet di Indonesia.

Namun bukan soal kemudahan sistem belanja saja yang menjadi daya tarik utama bagi konsumen pencinta belanja online. Country Head Living Social Indonesia, Johanes Chang, mengatakan bahwa segudang promo dan potongan harga adalah kunci keberhasilan e-commerce dalam memasarkan barang dagangannya.

"E-commercce sudah menjadi tren yang berkembang cukup pesat di Indonesia. Konsumen kita senang akan promo dan deal-deal yang menguntungkan mereka, jadi bukan sekedar kemudahan saja yang harus ditawarkan, namun juga paket penjualan yang menarik," jelas Chang pada acara penyerahan hadiah LivingSocial Wallet hari ini, Selasa (29/4/2014), di Jakarta.

Chang meyakini, semakin banyak promo menarik yang ditawarkan, maka akan semakin banyak pula transaksi online yang dilakukan oleh para konsumen.

Dengan alasan itu pula lah, LivingSocial selaku salah satu market place terbesar di Asia Tenggara, beserta penyedia layanan e-wallet, Doku, menyelenggarakan promo 'Zero Deal' untuk semakin menarik minat konsumen dalam melakukan transaksi online.

Promo Zero Deal sendiri menawarkan berbagai hadiah menarik bagi konsumen yang telah terdaftar dan memiliki akun LivingSocial Wallet. Periode pertama promo Zero Deal yang telah dimulai sejak 24 Maret - 7 April 2014 kemarin, tercatat diikuti oleh lebih dari 8 ribu konsumen. Pemenang utama promo ini berhak atas satu unit Honda Scoopy dan pemenang lainnya akan mendapatkan hadiah kejutan berupa top up saldo LivingSocial Wallet sebesar Rp 2,5 juta.

"Jumlah peserta yang tertarik mengikuti promo ini mencapai ribuan dalam waktu singkat, ini artinya konsumen memang sangat tertarik. Hal ini menjadi motivasi kami untuk terus dapat menyelengarakan promo serupa. Rencananya kami akan menyelenggarakan promo seperti ini tiap bulan secara berkelanjutan," pungkas Head of Doku Wallet, Gilbert Thanamas pada kesempatan yang sama.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya