Liputan6.com, Jakarta - Vendor ponsel lokal, Advan memastikan pihaknya secara resmi telah menggandeng klub sepakbola FC Barcelona. Langkah ini dilakukan sebagai bukti bahwa Advan bisa menjadi brand lokal yang membanggakan.
Jika tidak ada halangan, Advan rencananya akan merilis smartphone khusus seri FC Barcelona seperti seri Lionel Messi dan pemain FC Barcelona lainnya pada bulan Agustus mendatang.
Langkah Advan meng-endorse klub sepakbola yang cukup mahal ini terbilang berani. Pasalnya Advan mengeluarkan dana yang sangat besar untuk mendongkrak brand miliknya.
"Nilai kontraknya cukup mahal, angka pastinya mencapai jutaan euro," ungkap Tjandra Lianto, Direktur Marketing Advan Advan tanpa mau menyebutkan angka detilnya, yang ditemui dalam acara buka bersama di Plasa Senayan.
Tjandra juga mengungkap bahwa kerjasama ini masih belum bisa diungkap lebih detil karena kedua belah pihak masih akan membicarakan hal-hal lain yang bisa digarap. Â
Nantinya Advan tidak hanya akan merilis smartphone khusus seri pemain FC Barcelona, tetapi juga gimmick. "Nanti akan ada smartphone seri Messi hingga gimmick-nya," papar Tjandra.
Mengenai harga, Tjandra mengungkap bahwa smartphone seri FC Barcelona tersebut akan dipasarkan di kisaran harga sekitar Rp 1 jutaan. Harapannya para pemain di klub FC Barcelona tersebut bisa meng-endorse brand Advan.
Jika dulu yang suka bola kebanyakan pria, sekarang wanita juga banyak yang suka. Dengan strategi meng-endorse FC Barcelona, Advan ingin memperluas segmen pasar ke kalangan yang suka bola.
Sebelumnya, Advan telah menggaet girl band ternama JKT48 sebagai brand ambassador smartphone terbaru mereka, Advan S4 Gaia, untuk menarik minat para konsumen muda.
Alasannya karena JKT48 populer dan memiliki fans yang banyak. Selain itu, mereka juga merepresentasikan generasi muda yang aktif, inovatif dan dinamis, sesuai dengan konsep produk smartphone Advan S4 Gaia.
Ingin Mendunia, Advan Gandeng FC Barcelona
Langkah ini dilakukan sebagai bukti bahwa Advan bisa menjadi brand lokal yang membanggakan.
diperbarui 06 Jul 2014, 15:18 WIBDiterbitkan 06 Jul 2014, 15:18 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Meningkatkan Kecerdasan Sosial, Ini 5 Teknik Berbicara yang Elegan dan Berkelas
RS Polri Sudah Identifikasi 8 Korban Kebakaran Pabrik di Bekasi, 1 Jenazah Sulit Diidentifikasi
Motul Indonesia Girang Bisnisnya Naik Signifikan
Golkar Siap Jadi Partai Pelopor Instruksi Prabowo soal Makan Bergizi Gratis
Indonesia Best BUMN Awards 2024 Beri Apresiasi untuk Dedikasi BUMN pada Bangsa
Mendag: Produk Impor Ilegal Bikin Industri Tekstil Tak Berkembang
Material Handling Adalah Kunci Efisiensi Operasional Industri Modern
Penerimaan Pajak Sentuh Rp 1.517 Triliun hingga Oktober 2024
Indosat akan Gelar Indonesia AI Day 2024, Perkokoh Pemanfaatan AI untuk Berbagai Bidang
VIDEO: Supir Truk yang Tabrak Bocah di Tangerang Positif Narkoba
Tertua di Indonesia, Apa Itu Wayang Beber?
88 Nama Tarian dan Asal Daerahnya, Warisan Budaya Nusantara