Liputan6.com, Jakarta - Industri game kian berkembang di tengah semakin banyaknya pengembang game yang lahir. Di Indonesia, para pengembang game tak mau kalah dan mulai memilih kategori game secara khusus.
Salah satunya adalah pengembang game asli Indonesia, Artoncode. Mereka mengaku telah masuk ke ranah permainan yang bisa dipakai sebagai perangkat pendukung pembelajaran.
Indra Gunawan selaku CEO sekaligus Chairman Artoncode menuturkan bahwa pihaknya masuk ke ranah educational game bukan tanpa alasan. Perusahaan rintisan itu menilai kategori educational game memiliki pangsa pasar yang jelas.
"Sekarang kami memilih game untuk pelajaran kimia karena bisa dibilang semua orang belajar pelajaran ini. Pangsa pasarnya jelas dan tantangannya yang besar menjadi alasan kami masuk ke kategori educational game," kata Indra kepada tim Tekno Liputan6.com di Jakarta.
Game yang dijuluki Chemquest merupakan educational game pertama yang disiapkan Artocode. Game pendukung pelajaran kimia ini dijanjikan bakal memberikan permainan menarik serta sisi pendidikan yang kental.
"Kami tidak mau memberikan game yang membosankan hanya karena gara-gara fungsinya untuk belajar. Sisi edukasinya harus tetap ada dengan pengalaman yang menarik menjadi dasar kami sewaktu membangun Chemquest," tambah Indra selepas acara konferensi pers.
Nantinya game Chemquest dikatakan Indra akan tersedia dalam dua versi. Chemquest X1 untuk anak usia sekolah dasar dan menengah pertama serta Chemquest X2 untuk usia SMP dan SMA.
Artoncode Besut Game Edukasi `Chemquest`
Game pendukung pelajaran kimia ini dijanjikan bakal memberikan permainan menarik serta sisi pendidikan yang kental.
diperbarui 17 Agu 2014, 10:16 WIBDiterbitkan 17 Agu 2014, 10:16 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Kripto Hari Ini 8 November 2024: Bitcoin Cs Masih Kompak Menguat
Total Ada 103 Ribu Petugas KPPS Dikerahkan di Pilkada Jakarta 2024
Soft Spoken Adalah: Memahami Gaya Komunikasi yang Lembut dan Memikat
7 Resep Ayam Goreng Ungkep Tradisional yang Gurih dan Meresap Sampai Tulang
eSIM HYFE Paket Internet Tanpa Batas untuk Perempuan Aktif dan Produktif
5 Karakteristik yang Membuat Seseorang Sulit Meraih Kebahagiaan
Tidak Harus 99, Ini Cara Baca Asmaul Husna untuk Terkabulnya Hajat Kata Ustadz Adi Hidayat
Harga Minyak Dunia Menguat di Tengah Sentimen Produksi hingga Geopolitik
Top 3 News: Zarof Ricar Akui Uang Rp1 Triliun dan Emas 51 Kg Hasil Urus Perkara
6 Fakta Menarik Gunung Singa Soreang, Salah Satu Fosil Gunung Api Purba di Bandung
Sinopsis Film Thriller 47 Meters Down Uncaged di Vidio, Kisah Survival Dari Ancaman Hiu
Antropologi Hukum Adalah: Kajian Interdisipliner Hukum dan Budaya