Liputan6.com, Fotografer asal St Petersburg, Svetlana Valyiskaya, memiliki ide unik untuk membuat hewan peliharaan terlihat berbeda saat berpose di depan kamera. Sejumlah hewan imut ini diatur sedemikan rupa oleh Svetlana agar terlihat layaknya manusia.
Beberapa pose hewan yang ia bidik tampil dengan aktivitas sehari-hari yang biasa dilakukan Svetlana di luar pekerjaannya sebagai fotografer. Mulai dari membaca koran sambil sarapan pagi hingga mengangkat beban.
Mengutip laman Mirror, berikut ini 5 (lima) hewan imut yang berpose di depan kamera layaknya manusia.
Selanjutnya>>>
NEXT
Kostum yang dikenakan hewan peliharaan ini bahkan didesain sendiri oleh Svetlana. "Saya suka merancang dan membuat kostum, gaun, topi, kemeja dan jaket," kata Svetlana.
Selanjutnya>>>
Advertisement
NEXT
"Saya benar-benar mencintai hewan - mereka menarik untuk diajak bekerja - ditambah mereka tidak pernah mengkritik foto-foto saya," ujar wanita 27 tahun ini.
Selanjutnya>>>
NEXT
Svetlana mulai bereksperimen memfoto hewan setelah ia membeli kamera pertamanya dan kemudian memotret kucing kesayangannya, Vasilisa.
Selanjutnya>>>
Advertisement
NEXT
"Saya memiliki banyak ide yang saya ingin bawa ke kehidupan saya, tapi untuk memperoleh foto hewan dengan pose yang diinginkan memang sulit," tambahnya.
Selanjutnya>>>
NEXT
"Mengambil satu foto hewan imut kerap menyita banyak waktu, tapi aktivitas ini sangat menarik. Saya melakukannya di mana saja sehingga saya tidak harus duduk di kantor sepanjang hari," tukasĀ Svetlana.Ā
Advertisement