Liputan6.com, Jakarta - Guna melayani kebutuhan komunikasi jemaah Indonesia yang pergi umroh maupun naik haji, Telkomsel membuka pusat layanan (GraPARI) di Mekah, Arab Saudi. Ini merupakan GraPARI pertama Telkomsel di Mekkah.
Melalui GraPARI ini pelanggan Telkomsel bisa ganti kartu (simcard) rusak, setting handphone, aktifasi international roaming, block dan unblock kartuHalo. Selain melayani jemaah Indonesia, GraPARI ini juga berfungsi untuk melayani para Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang ada di Mekkah.
"Hadirnya GraPARIMakkah sebagai pusat layanan permanen di Mekah kami harap dapat membantu para pelanggan Telkomsel yang berada di tanah suci, khususnya untuk mengatasi berbagai permasalahan komunikasi yang ditemukan," kata Direktur Utama Telkomsel, Ririek Ardiansyah.
Telkomsel membuka GraPARIMakkah bukan tanpa alasan. Mekkah merupakan salah satu destinasi utama di luar negeri bagi masyarakat Indonesia, khususnya umat Islam yang melakukan ibadah haji atau umroh.
Informasi dari Kementrian Agama menyebutkan bahwa tahun 2014 lalu ada 168.000 jemaah Haji dan lebih dari 500.000 jemaah Umrah yang berasal dari Indonesia.
"Untuk itu, agar mendukung ibadah para jemaah asal Indonesia berjalan lancar, Telkomsel ingin turut memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan, khususnya dalam hal komunikasi," lanjut Ririek melalui keterangannya, Senin (2/3/2015).
GraPARIMakkah merupakan hasil kerjasama antara Telkomsel dan Telin (Telkom International) sebagai bagian dari TelkomGroup. GraPARI tersebut dibangun di Gedung Abraj Al-Bait lantai P3 dengan luas kurang lebih 130 m2. GraPARIMakkah akan dioperasikan oleh empat orang, sedangkan jam operasionalnya akan mengikuti jam operasional Abraj Al Bait.
(dew)
Telkomsel Buka GraPARI di Mekkah
Telkomsel membuka pusat layanan (GraPARI) di Mekah, Arab Saudi. Ini merupakan GraPARI pertama Telkomsel di tanah suci.
Diperbarui 02 Mar 2015, 14:55 WIBDiterbitkan 02 Mar 2015, 14:55 WIB
Telkomsel membuka pusat layanan (GraPARI) di Mekah, Arab Saudi. Ini merupakan GraPARI pertama Telkomsel di tanah suci.... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jangan Asal Minum! Ternyata Ini Air Mineral yang Baik untuk Sahur dan Berbuka
Trik Makan All You Can Eat untuk Pengalaman Kuliner Maksimal
Harga Pangan Hari Ini: Cabai Rawit Merah Tembus Rp 101.200 per Kg
Catat! Ini Jadwal Ganjil Genap dan Diskon Tarif Tol Mudik Lebaran 2025
350 Kata Pembuka Pidato yang Menarik dan Efektif, Cara Kreatif Memikat Audiens
Trik Evolusi Eevee, Kembangkan Eevee di Pokemon GO
Cara Cek Tanggal Kedaluwarsa Bumbu Kemasan yang Sudah Memudar, Begini Ngetes Kelayakannya
Mudik Bensin Tinggal 1 Garis? Cek SPBU Terdekat Lewat MyPertamina
100 Ide Kata-kata Kartu Ucapan Idul Fitri 2025 untuk Teman yang Penuh Makna
Harga Redmi Note 14 Series Terungkap! Mulai Rp 2 Jutaan, Segini Spesifikasinya!
Trik Penalti PS3 untuk Menjadi Penendang Handal
Resep Bakwan Sehat Tanpa Terigu ala dr Zaidul Akbar, Cemilan Buka Puasa Enak dan Bergizi