Liputan6.com, Seoul - PT Smartfren Telecom sepertinya tidak main-main untuk mengembangkan teknologi Mobile Wi-Fi (MiFi). Buktinya, perusahaan telah menyiapkan 800 ribu MiFi dari tiga vendor yang telah dan akan dipasarkan dalam waktu dekat ini.
Section Head Data & IoT Devices Smartfren, Arya Mada Prasaja menjelaskan, Smartfren telah memesan 450.000 unit MiFi dari Haier, 100.000 unit dari Huawei, dan 250.000 unit dari LG Innotek.
Untuk perangkat MiFi dari Huawei dan Haier telah beredar di pasaran. Sementara untuk MiFi Smartfren dari vendor LG Innotek akan beredar di pasaran dalam waktu dekat ini. Oleh Smartfren, perangkat MiFi dari LG Innotek dinamai Andromax M2S.
"Sebentar lagi, perangkat buatan LG Innotek ini akan memenuhi segala penjuru Indonesia," kata Mada kepada tim Liputan6.com di Seoul, Korea Selatan.
Mada memberikan apresiasi kepada LG Innotek dalam memproduksi MiFi M2S. Menurutnya, salah satu anak perusahaan LG ini mampu membuktikan seperti apa yang dijanjikan.
"LG Innotek mengklaim dapat memproduksi 200.000 unit MiFi dalam satu bulan. Ketika kami cek mereka benar-benar mampu membuktikan klaimnya tersebut," tutur Mada.
Direktur Smartfren Roberto Saputra menambahkan, Smartfren membanderol MiFi buatan LG Innotek di atas MiFi buatan Huawei dan Haier karena memang MiFi besutan LG Innotek tersebut pantas untuk dihargai lebih mahal.
"Selain karena nama besar LG, MiFi M2S juga menggunakan chip dari Qualcomm," ucapnya.
Oleh Smartfren, MiFi buatan LG Innotek dibanderol di angka Rp 499.000 per unit, sedangkan untuk MiFi buatan Huawei dan Haier di kisaran Rp 400.000 per unit.
(Gdn/Isk)*
800 Ribu MiFi Smartfren Siap Gempur Tanah Air
Smartfren telah menyiapkan 800 ribu mifi dari tiga vendor yang telah dan akan dipasarkan dalam waktu dekat ini.
diperbarui 07 Okt 2015, 14:30 WIBDiterbitkan 07 Okt 2015, 14:30 WIB
Sebelumnya perangkat mobile wifi (Mifi) hanya bisa menampung sekitar 5 koneksi perangkat gadget, maksimal bisa mencapai 12 koneksi perangkat
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Zeekr Hadirkan Dua Mobil Listrik Premium di GJAW 2024, Harga Mulai dari Rp 1 Miliar
Threads Prioritaskan Konten Sesuai Preferensi Pengguna, Kurangi Rekomendasi Acak
Ruben Amorim Bisa Langsung Ukir Tinta Emas saat Debut di Manchester United
Berantas Hoaks sampai Peretasan, Polda Metro Jaya Bentuk Ditressiber
Jadi Desa Wisata Dunia, Wukirsari Butuh Pemandu Kelas Internasional
Rahasia Resep Garang Asem Ayam Tanpa Santan dan Daun, Coba 5 Variasinya
VIDEO: Wanita Tertinggi dan Terpendek di Dunia Dipertemukan Oleh Rekor Dunia Guinness
Bahas Soal Pacaran Saat Upacara, Kepala Sekolah di Subang Viral dan Banjir Pujian
Nissa Sabyan Apes Dihantam 18 Ribuan Komentar Setelah Nikah dengan Ayus, Netizen Serukan Boikot!
Cara Pindah DPT Pilkada 2024: Tidak Masuk DPT dan DPTb, Masih Bisa Coblos
Hasto PDIP: Jokowi Sangat Khawatir Terhadap Kemunculan Anies
Direktur Utama BRI Dinobatkan Sebagai ”The Best CEO” untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities