Cara Kontrol Waktu Bermain Anak di PS4

Berikut cara mengontrol waktu anak bermain gim di PS4, agar mereka tak lupa waktu.

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Sep 2019, 08:00 WIB
Diterbitkan 17 Sep 2019, 08:00 WIB
PS4 Pro
Penampakan konsol PS4 Pro edisi khusus. (Doc: PlayStation)

Liputan6.com, Jakarta - Berbagai konten di konsol gim PlayStation 4 (PS4) dapat diakses dengan mudah oleh anak. Dengan begitu seringkali anak menjadi lupa waktu karena terlalu asyik main gim.

Namun orangtua dapat mengambil andil untuk mengontrol waktu bermain anak. Tentunya orangtua harus memiliki akun PlayStation Network (PSN) dalam konsol tersebut dan menjadikan akun tersebut menjadi Family Manager.

Fitur Sony's Play Time akan dapat diatur melalui PS4, situs resmi, atau aplikasi ponsel.

Melalui PS4

1. Masuk ke akun Family Manager dan pilih 'Settings' -> Parental Controls/ Family Management -> Family Management.

2. Masukan kode kunci PlayStation Network (PSN) kamu.

3. Pilih akun anak yang akan diatur waktu bermainnya.

4. Pilih zona waktu yang sesuai dengan tempat tinggal kamu, lalu pilih 'Play Time Settings'.

5. Tentukan kapan anak dapat mengakses konten PS4, berapa lama waktu dapat memainkannya, dan apa yang terjadi ketika waktu sudah habis (Contoh: notifikasi pada orang tua atau akun anak keluar secara otomatis).

6. Tekan tombol 'Save'.

 

Melalui Situs Resmi

PS4
Konsol PS4. (Doc: Sony PlayStation)

1. Buka situs 'Sony's Account Management' dan masuk menggunakan PSN yang sudah terkoneksi dengan akun Family Manager.

2. Pilih Account -> Family Management.

3. Pilih akun anak yang akan diatur lalu pilih waktu yang ingin ditentukan.

4. Tekan tombol 'Save'.

 

Melalui Aplikasi PlayStation

PlayStation 4 Pro
Harga PS4 Pro? (Doc: Engadget)

1. Unduh dan buka aplikasi PlayStation (Tersedia di App Store dan Google Play).

2. Masuk dengan akun PSN yang terkoneksi dengan Family Manager.

3. Tekan ikon PlayStation di bagian bawah.

4. Pilih 'Settings' -> Account Information.

5. Tekan ikon menu di atas kiri dan pilih 'Family Management'.

6. Pilih akun anak dan atur waktu yang diinginkan.

7. Tekan tombol 'Save'.

(Keenan Pasha/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya