Liputan6.com, Jakarta - Pada kuartal keempat 2019, jumlah pelanggan di Indonesia yang telah bertransaksi melalui GoFood mencapai lebih dari 20 juta pelanggan. Angka ini meningkat 2 kali lipat dibandingkan dengan periode yang sama pada 2018.
Dalam keterangan resminya, GoJek juga mengumumkan insight dan tren kuliner pada tahun 2019, serta prediksi untuk tahun 2020.
Advertisement
Baca Juga
"Pada tahun 2019, menu ayam geprek, es kopi susu, dan pisang goreng menjadi kuliner yang paling sering dipesan oleh konsumen. Sementara itu, dengan melihat tren pertumbuhan yang melaju pesat dari pertengahan hingga akhir tahun 2019, kategori makanan seperti nasi telor, aneka menu dengan lauk ikan, dan bubur ayam akan menjadi favorit di tahun ini," ujar Chief Food Officer Gojek Group, Catherine Hindra Sutjahyo.
Untuk minuman, pada tahun ini diprediksi minuman cokelat dan es regal akan meraih popularitasnya.
"Aneka jajanan seperti donat, bakwan, dan tahu juga diprediksi menjadi tren di tahun 2020," ujar Catherine.
Fakta menarik
Di balik sejumlah pencapaian GoFood, ada sejumlah fakta menarik. Pada tahun 2019, 300 juta porsi ayam geprek laris terjual. Ini hampir setara dengan jarak pulang pergi dari Pulau Jawa-Kalimantan.
Kemudian, 15 juta gelas es kopi susu juga laku menemani momen lembur dan begadang nobar, yang setara dengan 2,5 kali kolam renang standar olimpiade.
Yang tidak kalah menarik, 5 juta pisang goreng yang setara dengan 116 kali tinggi Gunung Rinjani ikut menghiasi kemeriahan jenis kuliner yang menjadi favorit masyarakat Indonesia sepanjang tahun 2019.
(Why/Ysl)
Advertisement