Liputan6.com, Jakarta - Emoji memang telah menjadi simbol paling sering dipakai oleh pengguna di dunia maya untuk memperlihatkan suasana hati mereka.
Entah itu sedang sedih, gembira, hingga marah, keberadaan emoji di berbagai platform chatting dan media sosial mengubah cara warganet berekspresi.
Baca Juga
Nah, sebuah studi baru yang dilakukan oleh Crossword-Solver mengungkap tentang emoji terpopuler di dunia. Lalu bagaimana dengan di Indonesia?
Advertisement
Adapun studi tentang emoji terpopuler di dunia ini melibatkan lebih dari 9 juta twitt geotag yang ditemukan pada Februari 2022 dari seluruh pengguna di dunia.
Mengutip laporan Crossword-Solver, Jumat (13/5/2022), tertawa gembira dengan air mata (😂) dan hati (❤️) adalah emoji pertama dan kedua yang paling banyak dipakai oleh warganet di seluruh negara di dunia.
Tak hanya itu, 😂 adalah emoji paling umum dipakai di 75 negara. “Grafik di bawah ini hanyalah visualisasi data yang menunjukkan bagaimana emoji yang paling umum digunakan di dunia," tulis Crossword-Solver.
Lalu bagaimana dengan pengguna internet di Indonesia? Warganet di Tanah Air paling sering menggunakan emoji 🤣 ROFL atau Rolling on the Floor Laughing Face (Tertawa sembari berguling-guling di lantai).
"Kami menggunakan API Twitter untuk mengambil 9 juta tweet geotag. Berdasarkan sampel ini, kami menentukan emoji paling banyak digunakan di seluruh dunia dan untuk negara tertentu dengan data yang tersedia," tulis Crossword-Solver.
Dijelaskan, jumlah maksimum tweet dari akun yang sama dibatasi hingga 1 per hari untuk mengecualikan bot.
"Kami menggunakan "unique appearances/penampilan unik" untuk menghitung frekuensi emoji dalam sampel. Artinya, untuk tweet dengan emoji sama lebih dari satu kali; kami hanya menghitung kemunculan pertama terhadap total penggunaan emoji itu”.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
**Pantau arus mudik dan balik Lebaran 2022 melalui CCTV Kemenhub dari berbagai titik secara realtime di tautan ini
Facebook Rilis 137 Emoji Baru
Di sisi lain, Facebook menambahkan lebih dari seratus emoji baru ke platform-nya, termasuk di antaranya menampilkan karakter pria hamil dan jabat tangan sewarna kulit.
Dari seratusan emoji baru yang ditambahkan Facebook, ada 30 emoji pasangan berbeda dengan warna kulit dan jenis kelamin berbeda--10 di antaranya tidak memiliki jenis kelamin yang jelas.
Karakter orang dengan netral gender memakai mahkota juga ada di dalam daftar. Tujuh wajah tersenyum baru juga telah dimasukkan, termasuk wajah meleleh dan wajah yang bersembunyi di balik tangan.
Sementara itu, desain untuk tiga wajah dengan tangan di atas mulut, jarum suntik, dan wajah netral, telah diperbarui.
Ada 137 tambahan secara total, yang semuanya akan muncul di situs web utama Facebook dan aplikasi Messenger-nya. Demikian sebagaimana dilansir The Sun, Senin (25/4/2022).
Advertisement
Ragam Emoji Baru di Facebook
Langkah ini akhirnya membuat Facebook jalan beriringan dengan saudaranya yang lain, seperti WhatsApp untuk iOS dan Android.
Sebelumnya, WhatsApp menambahkan 37 emoji baru, seperti tangan hati, wajah yang meleleh, dan bibir menggigit genit.
Terlebih lagi, beberapa emoji juga mendukung kombinasi warna kulit. Misalnya, jika kamu menekan dan menahan emoji berjabat tangan, akan muncuk sepuluh varian warna kulit.
Menurut WABetaInfo, platform milik Meta ini telah memulai pengujian secara publik. Belum diketahui kapan deretan emoji itu akan rilis, tetapi sepertinya tidak akan memakan waktu lama.
Sebelumnya, WhatsApp menguji coba berbagai hal baru, mulai dari emoji reaction hingga fitur WhatsApp yang memungkinkan pengguna mendapat kontrol lebih baik atas perekaman pesan suara.
Meta Hadirkan Deretan Konten Menarik di Facebook Watch
Meta Facebook mengumumkan telah bekerja sama dengan kreator konten di Indonesia untuk menghadirkan deretan konten menarik di Facebook Watch selama bulan Ramadhan tahun ini. Konten yang dihadirkan tidak hanya seru dan menghibur, tapi juga memberikan inspirasi.
"Berkolaborasi dengan kreator konten ternama di dunia, termasuk Indonesia, kami menyajikan beragam program unggulan di Facebook Watch yang dapat menjadi teman di saat sahur atau menanti waktu berbuka puasa selama bulan Ramadan tahun ini," tutur Country Director Meta di Indonesia, Pieter Lydian dalam keterangan resmi, Senin (18/4/2022).
Menurut Pieter, konten yang hadir di Facebook Watch pada bulan Ramadhan ini sangat beragam, mulai dari inspirasi kuliner lokal, tips untuk menjaga kebugaran di bulan Ramadhan, acara bincang santai, hingga serial televisi favorit.
Salah satu konten yang hadir di di bulan Ramadhan kali ini adalah program hasil kolaborasi dengan food vlogger Tanboy Kun. Lewat program Ramadan Mukbang, Tanboy Kun akan berbagi inspirasi kuliner dan resep makanan viral khas Ramadhan.
(Ysl/Isk)
Advertisement