Berbagai rumor tentang BlackBerry terus menarik perhatian banyak orang. Salah satunya sebuah undangan acara yang akan digelar BlackBerry di Malaysia, saat ini sedang menjadi perbincangan hangat di kalangan penggiat teknologi.
Undangan yang disebar oleh agen public relation BlackBerry itu ditujukan kepada komunitas BlackBerry Malaysia. Dalam undangan tersebut tercatat sebuah agenda acara yang kabarnya bakal digelar pada tanggal 18 September 2013 mendatang di Kuala Lumpur.
CrackBerry menyebutkan sebagian orang berspekulasi BlackBerry akan meluncurkan seri terbaru ponsel dengan sistem operasi BlackBerry 10, Z30. Namun, sebagian lainnya beharap bahwa BlackBerry mengumumkan ketersediaan BlackBerry Messenger untuk perangkat non-BlackBerry.
Di Indonesia, komunitas BlackBerry juga sudah mendapatkan undangan acara, namun digelar pada tanggal yang berbeda, yaitu 19 September. Di milis komunitas BlackBerry Indonesia disebutkan bahwa acara tanggal 19 September itu akan dipakai BlackBerry untuk meluncurkan layanan BlackBerry lintas platform.
Sayangnya, hingga saat ini pihak BlackBerry tak memberikan penjelasan lebih detil acara apa yang bakal digelarnya. Semoga saja, BlackBerry benar-benar melepas BBM untuk Android dan iPhone pada acara itu. Tunggu saja. (den/dew)
BlackBerry Gelar Acara di Malaysia, Rilis BBM Android?
Dalam undangan tersebut tercatat sebuah agenda acara yang bakalan digelar tanggal 18 September mendatang di Kuala Lumpur.
Diperbarui 14 Sep 2013, 18:43 WIBDiterbitkan 14 Sep 2013, 18:43 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kondisi Ellyas Pical Terus Membaik, Ketum KONI Pusat Marciano Norman Kembali Minta Doa Masyarakat
Panduan Lengkap Cara Salat: dari Niat Hingga Salam
Manfaat Sayur Kol untuk Tekanan Darah Tinggi dan Cara Sehat Mengolahnya
Strategi Mobilitas Cepat dan Efisien Bikin MPMRent Sabet Penghargaan Bergengsi
Suporter Timnas Indonesia Tebar 'Psywar' Jelang Jamu Bahrain di SUGBK: Hati-Hati Dengkul Gemetar!
Idul Fitri 2025: Kreasi Kartu Ucapan Unik & Mudah Lewat Canva!
Kesiapan PT Pelindo Regional IV Manado Hadapi Mudik Lebaran 2025
Hujan Lebat hingga Badai Potensi Ganggu Mudik Sepekan ke Depan
KPK Temukan Dokumen dan Voucher Penarikan Uang di Kasus Suap Proyek Dinas PUPR OKU
Luis Diaz 'Tidak Akan Ragu Tinggalkan Liverpool Demi Klub Impian Ini
DPR Cecar Kemenpar soal RUU Kepariwisataan, Memblenya Badan Promosi Pariwisata Indonesia Disemprot
Potret Bukber Kocak Geng Motor The Prediksi dan Bedain, Ada Saja yang Bikin Ngakak