Libur Sekolah, Anak-anak Pengungsi Gunung Sinabung Tetap Ceria

Situasi di pengungsian Gunung Sinabung tak membuat anak-anak gelisah. Mereka tetap ceria.

oleh Liputan6 diperbarui 21 Jun 2015, 07:21 WIB
Diterbitkan 21 Jun 2015, 07:21 WIB
(Lip6 Pagi) Anak-Sinabung
(Liputan 6 TV)

Liputan6.com, Karo - Libur sekolah telah tiba. Bagi anak pengungsi Gunung Sinabung di Tanah Karo, Sumatera Utara tak ada pilihan lain selain mengisi liburan di tempat-tempat pengungsian.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Minggu (21/6/2015), salah satunya yang tampak di tempat pengungsian di Desa Batu Karang, Kecamatan Payung, Tanah Karo.

Sudah yang kesekian kali para warga hidup menjauh dari dari desanya karena dampak erupsi Gunung Sinabung yang tak kunjung berakhir hingga kini. Tetapi situasi di pengungsian tak membuat anak-anak gelisah. Mereka tetap ceria bermain beragam jenis permainan tradisional.

Ada juga komunitas yang bersedia memberikan anak-anak hiburan semacam terapi trauma healing dengan tujuan agar anak-anak dapat menghilangkan perasaan trauma.

Status Gunung Sinabung hingga kini masih berada pada level Awas. Pihak pemerintah daerah, aparat TNI, dan Polri tetap bersiaga serta terus mensterilkan kawasan zona merah di sekitar Gunung Sinabung. (Vra/Ans)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya