Liputan6.com, Jakarta - Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik mendorong pemerintah daerah (pemda) mengembangkan kawasan geopark agar terdaftar di internasional guna mensejahterakan rakyatnya.
Jero mengatakan, dengan adanya geopark dapat menciptakan lapangan kerja untuk masyarakat sekitarnya. Dengan pengembangan geopark itu dapat mendorong kesejahteraan masyarakat.
"Mengembangkan geopark itu berarti memuliakan bumi dan mensejahterakan rakyat," kata Jero, saat membuka rapat koordinasi gubernur/bupati dari Kawasan Geopark, di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (14/5/2014).
Jero menambahkan, dengan terdaftarnya geopark berstandar internasioal membuat geopark Indonesia dilirik wisatawan. Hal ini akan menimbulkan devisa. Namun hal itu membutuhkan peran pemerintah daerah agar geopark tersebut bisa diakui dunia.
"Pendaftaran kita di internasional diperkuat, juga pemda dijadikan kawasan ini sebagai kawasan wisata, dipotret saja bisa jadi visa, orang datang warung macam macam, perkembangannya ini semua jadi objek wisata," tutur Jero.
Saat ini baru ada satu geopark yang diakui organisasi Pendidikan Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan PBB (UNESCO), yaitu geopark Batur di Bali.
"Satu geopark sudah diakui Unesco, kita punya enam, Batur, Merangin, Gunung Sewu Pacitan, Rinjani, Toba dan Raja Ampat,"pungkasnya. (Pew/Ahm)
Jero Wacik Ajak Pemda Kembangkan Geopark
"Mengembangkan geopark itu berarti memuliakan bumi dan mensejahterakan rakyat," ujar Menteri ESDM, Jero Wacik.
diperbarui 14 Mei 2014, 15:03 WIBDiterbitkan 14 Mei 2014, 15:03 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cerita Usaha dan AgenBRILink di Wilayah Transmigrasi Merauke Dorong Kemajuan Ekonomi Lokal
Pramono Ajak Warga Jakarta Gunakan Hak Pilih di Pilkada
Ridwan Kamil Pilih Salat Subuh Berjamaah dan Ziarah ke Makam Sebelum Nyoblos ke Bandung
Investor Abaikan Donald Trump, S&P 500 dan Dow Jones Cetak Rekor Baru
Pramono dan Keluarga Gunakan Hak Pilih di TPS 046 Cipete Selatan, Warga Doakan Menang Satu Putaran
Menteri Ara Minta Target Penyaluran KPR FLPP Naik Jadi 800 Ribu Rumah di 2025
Terlanjur Terima Duit Serangan Fajar Pilkada, Harus Bagaimana? Simak Kata Buya Yahya
Top 3 News: PDIP Tegaskan Tersangka Judi Online Alwin Jabarti Kiemas Bukan Keluarga Megawati
Nonton Gemini Man (2019) di Vidio: Pertarungan Seru Will Smith Melawan Dirinya Sendiri
Hasil Penelitian Adalah: Panduan Lengkap Menyusun dan Menganalisis
Ini Pesan Anies Baswedan untuk Warga Jakarta di Momen Pencoblosan Pilkada 2024
Regulasi OTT Jadi PR Besar, KPID Jabar Desak Pemerintah Lindungi Masyarakat dari Konten Negatif