Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian menyatakan sangat mendukung penggunaan mobil dinas dengan merek Mercy (Mercedes Benz) pada kabinet Joko Widodo-Jusuf Kalla.
Sebelumnya di era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), seluruh tunggangan menteri menggunakan merek Toyota yang harus diimpor langsung dari Thailand.Â
"Kenapa dipilih Mercy? Karena mobil itu diproduksi di dalam negeri," tegas Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Chairul Tanjung (CT) di kantornya, Jakarta, Rabu (10/9/2014).
Selain itu, dia bilang, harga mobil Mercy paling murah dibandingkan tunggangan lain seperti Toyota dan BMW. Sehingga keputusan ini sangat tepat untuk mengefisiensi anggaran negara.
Menurut CT, mobil dinas merupakan salah satu bentuk fasilitas negara bagi para menteri yang bekerja untuk bangsa ini. Pembantu Presiden tersebut, katanya, harus memperoleh sarana dan prasarana memadai.
"Menteri selain harus bekerja baik, juga harus memiliki fasilitas yang representatif termasuk dari sisi gaji," ucap CT.
Sebelumnya, Menteri Perindustrian, MS Hidayat mengatakan, rencananya pemerintahan mendatang akan menggunakan mobil dinas buatan Mercedes Benz.
"Kemarin saya dengar dari Sekretaris Negara untuk mobil dinas pemerintah yang akan datang bukan Toyota lagi. Jadi pakai Mercy (Mercedes Benz)," ujarnya.
Menurut Hidayat, alasan tidak lagi menggunakan Toyota karena mobil jenis sedan yang dikeluarkan produsen asal Jepang tersebut belum diproduksi di Indonesia dan masih harus impor dari Thailand sehingga harganya lebih mahal. (Fik/Gdn)
Menteri Perlu Fasilitas Memadai Termasuk Mobil Dinas
Harga mobil Mercy paling murah dibandingkan tunggangan lain seperti Toyota dan BMW.
diperbarui 10 Sep 2014, 14:56 WIBDiterbitkan 10 Sep 2014, 14:56 WIB
Manufaktur Mercedes yang terletak di East London memiliki kualitas tak kalah dengan pabrik utama yang ada di Jerman.
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Donald Trump Tunjuk Eks CEO WWE Linda McMahon Jadi Menteri Pendidikan Amerika Serikat
20 Twibbon Hari Anak Sedunia 2024, Gemas dan Bisa Dibagikan pada Kenalan
Bendix Perkuat Jaringan di Jawa Barat
Tuai Pro Kontra, Prilly Latuconsina Sebut Lebih Banyak Perempuan Independen daripada Pria Mapan
Mirip Sepak Bola Tapi Berbeda, Olahraga Socca Resmi Hadir di Indonesia
Dharma Pongrekun Sebut WHO Berpotensi Gunakan Bio Weapon untuk Buat Pandemi, Epidemiolog: Hoaks!
Timnas Indonesia Berpeluang Cetak Sejarah Usai Nangkring di Peringkat 3 Klasemen Grup C
Keunikan Festival Tabuik, Sebuah Warisan Budaya Pariaman
Cara Mudah Mengatasi Lupa Kata Sandi Roblox yang Paling Efektif 2024
Isi Lengkap Surat Soobin TXT Usai Umumkan Hiatus, Mengaku Keputusan Diambil dengan Berat Hati
Deretan Hoaks yang Menggunakan Modifikasi AI, Awas Jangan Terkecoh
Tips Agar Teri Tidak Alot: Panduan Lengkap Mengolah Ikan Teri