Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) telah melakukan seleksi tahap akhir lelang jabatan eselon I. Dari seleksi tersebut, menghasilkan 15 nama calon pejabat yang kini sedang diajukan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Menteri ESDM Sudirman Said mengatakan, setelah nama tersebut diajukan, banyak pihak yang menelpon 15 calon tersebut memanfaatkan momen dengan meminta uang sebagai imbalan dapat terpilih menjadi pejabat yang diinginkan.
"Yang menarik 15 sering ditelpon orang yang mengaku utusan Sekjen (Sekretaris Jenderal) atau Menteri, dia minta ongkos," kata Sudirman di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Rabu (25/3/2015).
Sudirman menyayangkan saat mengetahui tersebut, pada era birokrasi yang serba transparan masih ada pihak yang mengambil kesempatan dan mencoba melakukan praktek pola lama.
"Jadi ternyata praktek ini masih ada, orang itu masih hidup di masa lalu. Sekarang kita berubah, proses rekrutmen betul transparan tidak ada praktek yang tidak baik," ungkapnya.
Ia berpesan kepada 15 calon penjabat eselon I yang lolos seleksi tahap akhir tersebut agar tidak terpengaruh dengan tawaran tersebut, karena instansinya sudah melakukan pembaruan sistem pengangkatan pejabat.
"Kepada 15 jangan percaya sama yang begituanlah. Mungkin nanti di Presiden ada juga yang begitu," pungkasnya. (Pew/Ndw)
Ada yang Minta Uang Pelicin di Lelang Jabatan ESDM
Kementerian ESDM telah melakukan seleksi tahap akhir lelang jabatan eselon I.
Diperbarui 25 Mar 2015, 20:24 WIBDiterbitkan 25 Mar 2015, 20:24 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Perbedaan Listrik Prabayar dan Pascabayar: Panduan Lengkap Memilih Layanan Listrik
Danantara Gaet Tokoh Global Jadi Penasihat, Siapa Saja?
Lebaran 2025: Siswa Libur Sekolah 19 Hari, Catat Tanggalnya
Memahami Perbedaan Penyuapan dan Gratifikasi, Penting Diketahui
Contoh Persembahan Skripsi yang Menyentuh Hati untuk Orang Terdekat
Anies Hadiri Sidang Perdana Tom Lembong: Harapannya Hakim Mementingkan Kebenaran
Perbedaan Percakapan Biasa dengan Negosiasi: Memahami Karakteristik Unik Keduanya
Perbedaan Madzi dan Mani: Memahami Cairan Kemaluan dalam Perspektif Islam
Australia vs Timnas Indonesia: Menanti Debut Patrick Kluivert
Mobil Terbang Bukan Lagi Fiksi, Sudah Teruji dan Siap Meluncur ke Pasaran
Ikuti Sidang Perdana Tom Lembong, Anies Baswedan: Saya Datang Sebagai Sahabat
Mengenal Efek Samping Kulit Pisang untuk Wajah: Apa yang Perlu Diketahui?