Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) menegaskan pentingnya menyukseskan Program Sejuta Rumah untuk Rakyat. Ia mengakui program ini memang berat, tapi perlu dilakukan demi masyarakat yang belum memiliki rumah.
"Tentu juga perumahan yang sejuta unit ini harus disusun sedemikian rupa sehingga masyarakat dapat rumah yang layak, yang tiap tahun harus sejuta," kata JK, di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Jakarta, Selasa (7/4/2015).
"Pekerjaannya memang sangat berat tetapi perlu dilakukan untuk menciptakan keadilan masyarakat dan masyarakat mengurangi kekumuhan dengan perumahan-perumahan ini," tambah JK.
Menteri PUPR Basuki Hadimoeljono mengatakan, pelaksanaan ground breaking program sejuta rumah ini akan dilaksanakan bertepatan dengan Hari Buruh Nasional. Pembangunan akan dilakukan tersebar di 17 provinsi di Indonesia.
Dari 1 juta rumah, akan dibagi menjadi 603.516 unit untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dan 396.484 unit untuk non MBR.
Pada tahap pertama, lanjut Basuki, akan ada 300 ribu rumah yang dibangun. Kemudian, 700 ribu rumah lainnya akan mulai dibangun secara bertahap hingga akhir tahun. Sehingga sejuta rumah yang bakal dibangun terdiri atas rumah tapak, rumah susun hak milik (rusunami), dan rumah susun hak sewa (rusunawa).
Pemerintah telah memiliki anggaran sebesar Rp 18,9 triliun. Tetapi, anggaran tersebut dikatakan masih kurang kira-kira sebesar Rp 40 triliun. (Alvin/Ndw)
Program Sejuta Rumah Dibangun di 17 Provinsi
Wapres JK akui program sejuta rumah memang berat, tapi perlu dilakukan demi masyarakat yang belum memiliki rumah.
diperbarui 07 Apr 2015, 19:19 WIBDiterbitkan 07 Apr 2015, 19:19 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Negara Selain Indonesia yang Ganti Pelatih di Tengah Kualifikasi Piala Dunia 2026: Ada yang Sukses?
Cak Imin soal Wacana Libur Sekolah Sebulan saat Ramadhan: Tak Perlu, Belum Jelas Konsepnya
Deretan Cagar Budaya di Kawasan Ngarsopuro Solo
Hasil Piala FA Chelsea vs Moracombe: The Blues Susul Liverpool ke Babak IV
Luna Maya Tampil Menawan Tanpa Makeup saat Berlibur di Jepang, Begini Penampilannya
Penampilan Rina Nose yang Mencolok Terlihat Bak Boneka yang Memukau
Fadly Faisal Beri Sindiran Balik kepada Aisar Khaled
Beragam Hewan Peliharaan Athar Anak Citra Kirana dan Rezky Aditya, Mulai dari Katak hingga Iguana
Bikin Pangling, Intip Potret Yeni Inka Berhijab saat Umrah Bersama Suami dan Anaknya
Andrea Dian Bagikan Pengalaman Bermakna dalam Perjalanan Fitnessnya di Tahun Baru 2025
Aisar Khaled Tanggapi Dans Fuji dengan Sindiran dan Meminta Maaf, Minta Tak Ingin Diatur Lagi
Wulan Guritno Bocorkan Film 'NORMA: ANTARA MERTUA DAN MENANTU' Telah Selesai Syuting dan Akan Segera Tayang