Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menggelar acara serah terima jabatan (sertijab) Menteri Perindustrian dari Saleh Husin kepada Airlangga Hartarto. Dalam sambutannya, Airlangga menyampaikan beberapa visi misinya dalam memimpin Kemenperin.
Menurut dia, kebijakan terkait industri yang sudah disusun pada era kepemimpinan Saleh Husin akan dilanjutkan. Namun, ada beberapa hal yang akan ditekankan ke depan, yaitu soal pemerataan wilayah industri.
"Saya sampaikan yang ada akan kita lanjutkan. Apa yang telah, sedang dan akan dilaksanakan.‎ Garapan ke depan terkait pemerataan ekonomi. Bukan hanya soal penghasilan tinggi dan rendah tapi wilayah pertumbuhan," ujar dia di Kementerian Perindustrian, Jakarta, Rabu (27/7/2016).
Advertisement
Selain itu, juga soal ketenagakerjaan. Menurut Airlangga hal ini menjadi sorotan Presiden Joko Widodo agar tenaga kerja Indonesia mampu berdaya saing.
"Perhatian Presiden soal ketenagakerjaan. Kita harus berkoordinasi dengan Kementerian Ketenagakerjaan dan Kementerian Pendidikan. Agar anak bangsa punya kemampuan bekerja. Beliau melihat di Jepang, Jerman membentuk pendidikan vokasional di Indonesia," kata dia.
‎Untuk menciptakan tenaga kerja yang terampil dan sesuai dengan kebutuhan industri, Airlangga akan mendorong pihak swasta untuk turut terlibat di dalamnya. Agar swasta tertarik, harus ada insentif yang diberikan pemerintah. Hal ini nantinya akan dibicarakan dengan Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
"Akan didorong pihak swasta terlibat. Jadi bukan hanya oleh pemerintah tapi juga swasta. Kebijakannya akan dibicarakan dengan Kemenkeu. Karena‎ daya saing ini jadi krusial apalagi dengan adanya MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAn). Dan infrastrukur sedang diselesaikan. Karena faktor produktivitas tenaga kerja kita di ASEAN terhitung rendah," tandas dia.