BRI Sediakan Pembiayaan Tagihan Faskes Mitra BPJS Kesehatan

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk menyediakan skema pembayaran tagihan fasilitas kesehatan mitra Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

oleh nofie tessar diperbarui 24 Sep 2018, 19:12 WIB
Diterbitkan 24 Sep 2018, 19:12 WIB
BRI Sediakan Pembiayaan Tagihan Faskes Mitra BPJS Kesehatan
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk menyediakan skema pembayaran tagihan fasilitas kesehatan mitra Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

Liputan6.com, Jakarta PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk menyediakan skema pembayaran tagihan fasilitas kesehatan mitra Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Hal ini ditandai dengan adanya penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang dilakukan antara Direktur Corporate Banking Bank BRI Kuswiyoto dengan Direktur Keuangan dan Investasi BPJS Kesehatan Kemal Imam Santosa tentang Penyediaan Pembiayaan Tagihan Faskes Mitra BPJS Kesehatan di Kantor Pusat BRI, Jakarta, Senin (24/9).

Turut hadir dalam acara tersebut Direktur Ritel dan Menengah Bank BRI Supari dan Deputi Direksi Bidang Treasury & Investasi BPJS Kesehatan Fadlul Imansyah.

“Sinergi antara Bank BRI dengan BPJS Kesehatan pada hari ini merupakan salah satu upaya Bank BRI untuk menjalankan program sinergi BUMN, dimana diharapkan antar perusahaan BUMN saling berkolaborasi untuk memberikan added value, dimana manfaatnya tidak hanya dirasakan bagi perusahaan itu sendiri namun yang utama dirasakan oleh masyarakat,” ungkap Kuswiyoto.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

BRI Sediakan Pembiayaan Tagihan Faskes Mitra BPJS Kesehatan
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk menyediakan skema pembayaran tagihan fasilitas kesehatan mitra Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

Kuswiyoto mengatakan bahwa PKS ini sebagai upaya strategis Bank BRI untuk memberikan akses dan fasilitas perbankan bagi BPJS Kesehatan untuk mempermudah kelancaran operasional perusahaan. 

“Bank BRI berkomitmen untuk fasilitas berupa SCF (Supply Chain Financing) bagi Faskes dengan dasar data serta invoice yang dikeluarkan oleh BPJS Kesehatan,” imbuh Kuswiyoto.

“BRI akan semakin memperkuat jajaran perbankan yang mendukung Program JKN-KIS. Kini sejumlah perbankan baik nasional maupun swasta siap memberikan manfaat pembiayaan tagihan pelayanan kesehatan melalui SCF. Ini bisa dimanfaatkan oleh fasilitas kesehatan agar arus finansial rumah sakit berjalan baik,” jelas Imam 

Program SCF bagi mitra faskes BPJS Kesehatan merupakan program pembiayaan oleh BRI yang khusus diberikan kepada faskes mitra BPJS Kesehatan. Hal ini ditujukan untuk membantu percepatan penerimaan pembayaran klaim pelayanan kesehatan melalui pengambilalihan invoice sebelum jatuh tempo pembayaran. Diharapkan dengan adanya SCF ini bisa dimanfaatkan oleh faskes agar likuiditas rumah sakit berjalan dengan baik.

Informasi mengenai BANK BRI dapat diakses melalui situs www.bri.co.id.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya