Banjir Promo Sambut HUT Ke-75 RI dari Restoran Cepat Saji, Simak Rinciannya

Berikut daftar promo lengkap HUT Ke-75 RI yang ditawarkan oleh restoran cepat saji dengan syarat dan ketentuan berlaku.

oleh Tira Santia diperbarui 16 Agu 2020, 10:09 WIB
Diterbitkan 16 Agu 2020, 10:05 WIB
FOTO: Restoran Cepat Saji Terapkan Physical Distancing
Pelayan membersihkan meja yang diberi pembatas banner bergambar karakter di KFC Salemba, Jakarta, Selasa (23/6/2020). Banner bergambar tersebut berguna untuk pembatas bagi pengunjung yang makan di tempat saat fase kenormalan baru. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Untuk memperingati Hari kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus 2020 (HUT Ke-75 RI), deretan restoran cepat saji menggelar banyak diskon. restoran-restoran tersebut antara lain KFC, CFC, Pizza Hut Indonesia, hingga McDonalds dan masih banyak lagi.

Menariknya, promo tersebut dikemas sesuai dengan HUT Ke-75 RI seperti Paket 17 Agustus atau Paket Merdeka.

Berikut daftar promo lengkap HUT Ke-75 RI yang ditawarkan oleh restoran cepat saji dengan syarat dan ketentuan berlaku yang dilansir dari media sosial restoran cepat saji, oleh Liputan6.com, Minggu (16/8/2020).

1. KFC

Restoran cepat saji asal Amerika Serikat ini membuka cabang di seluruh dunia termasuk Indonesia. Nah, dalam rangka menyambut HUT RI KFC memberikan promo selama 10-23 Agustus. Dengan menawarkan paket 5 ayam +3 nasi mulai dari Rp 75.000 dari sebelumnya Rp 120.000.

Promo ini berlaku sepanjang hari untuk Dine In, Take Away, Home Delivery, Drive Thru, Online, dan KFC Box.

2. CFC

CFC memberikan promo dengan tema Pesta Merah Putih dari CFC, yang memberikan diskon hingga 40 persen, yang berlaku sampai 31 Agustus 2020 dan Anda bisa pesan via aplikasi GoFood dan GrabFood.

- Serba Rp 17 ribu

Merah Putih 1 (2 Chicken Strips + French Fries)

Merah Putih 2 (1 Ayam + 1 Nasi)

Merah Putih 3 (3 Chicken Strips + 1 Nasi)

- Serba Rp 45 ribu

Merah Putih 4 (2 ayam + 1 California Cheese Burger + 2 Nasi)

Merah Putih 5 (1 Ayam + 3 Chicken Strips + 1 French Fries + 2 Nasi)

- Serba Rp 75 ribu

Merah Putih 6 ( 4 Ayam + 4 Nasi + 2 Teh Pucuk Harum)

Merah Putih 7 (3 Ayam + 3 Chicken Strips + 3 Nasi + 1 french Fries).

 

3. McDonalds

Menu Kemerdekaan ala McDonald's Indonesia, Burger Nasi Goreng sampai McFlurry Teh Botol
Menu Ini Rasa Kita! dari McDonald's Indonesia. (dok. McDonald's Indonesia/Dinny Mutiah)

Promo dari McDonald's dilakukan lewat drive thru yang berlaku mulai 14-16 Agustus 2020, dari jam 14.00-17.00 WIB. Anda akan mendapatkan Paket Merdeka yang hemat 28 persen atau Rp 75.000 dari sebelumnya Rp 103.636.

Paket Merdeka meliputi 2 PaNas 2 dengan Tehbotol Sosro 250 ml dan 1 Burger Nasi Goreng.

4. Pizza Hut Indonesia

Promo nya bertema Harga Merdeka Pizza Rp 17 untuk pembelian pizza kedua, yang berlaku dari 15-17 Agustus 2020. Harga tersebut hanya berlaku untuk Regular Pan Meaty Pizza dengan pembelian pizza pertama ukuran regular atau large dengan topping dan pinggiran apa saja.

Tak usah khawatir keluar rumah, Anda bisa memesan dengan berbagai cara seperti Dine In, Takeaway, Delivery, Aplikasi, Grabfood, GoFood.

5. Burgerking

Burgerking menawarkan promo Rp 75 ribuan, yang dijamin bakal bikin perut dan kantong kalian MERDEKA! Yang dimulai dengan harga Rp Rp 32.727. Promo berlaku sampai 31 Agustus 2020 dan berlaku di semua outlet BK, kecuali Airport T3 Ultimate.

Untuk mendapatkan promo Anda cukup menunjukkan gambar makanan yang dipromosikan yang berada di akun resmi Instagram burgerking saat pemesanan di kasir, drive thru atau takeaway.

Promo ini tersedia untuk Dine in, Drive-thru, Take Away, BK App, bkdelivery.co.id, Call Centre 15000 25, GoFood dan GrabFood. Namun. khusus untuk promo Snack Bundle hanya tersedia untuk Dine in, Drive-thru dan Take Away, promo berlaku selama persediaan masih ada, gratis ongkir dengan minimum pembelian Rp 75,000 lewat BK App, dan harga belum termasuk PB1 10 persen.

 

6 PHD

Ilustrasi pizza
Ilustrasi pizza (Dok.Unsplash)

Selain Pizza Hut Indonesia, PHD juga menawarkan promo harga spesial dari harga normal RP 136 ribu menjadi Rp 75 ribu untuk dua pizza ukuran reguler, yang berlaku untuk dua jenis topping yakni Beef Pizza Rendang dan Classic Pizza.

Promo ini dimulai 14-17 Agustus 2020, dan bisa dipesan khusus lewat aplikasi Pizza Hut Indonesia, web resmi mereka, via telepon, atau langsung datang ke outlet PHD terdekat.

7. Yoshinoya

Yoshinoya menawarkan Paket Merdeka untuk porsi berdua yang semula Rp 185 ribu diskon hingga 45 persen menjadi Rp 100 ribu saja, Anda bisa mendapatkan 2 Beef Bowl + 1 Shumai + 2 Ocha + 1 Sanrio Figurine.

Promo ini berlaku khusus untuk Yoshinoya delivery dan berlangsung hanya pada 12-22 Agustus 2020. Yang bisa di pesan melalui call centernya 1-500-566 dan WA 085811500566, dan gratis ongkir.

 

8. Hokben

Menu Buka Puasa HokBen
Menu Buka Puasa HokBen

Hokben memberikan promo yang berlaku mulai 16-18 Agustus 2020, Anda bisa mendapatkan harga spesial untuk beberapa jenis paket di HokBen, seperti:

Beef Teriyaki/Yakiniku + Egg Chicken Roll + Nasi, Rp 75.000

Shrimp Dumpling, Rp 17.000

Beef Teriyaki/Yakiniku + Ekkado + Nasi, Rp 75.000

Koori Konyaku merah dan putih, Rp 45.000

Namun promo tersebut tidak berlaku di Bandung dan Purwakarta, dan khusus untuk Medan dan Pekanbaru Ekkado diganti Ebi Furai.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya