Tekan Angka Kematian, Menko Luhut Siap Jemput Pasien Covid-19 ke Tempat Isolasi Terpusat

Pemerintah mendorong dibukanya tempat isolasi terpusat baru di wilayah hilir sehingga bisa mengatasi tingginya angka kematian.

oleh Maulandy Rizky Bayu Kencana diperbarui 02 Agu 2021, 20:42 WIB
Diterbitkan 02 Agu 2021, 20:40 WIB
FOTO: Antrean Mobil Jenazah dengan Protokol COVID-19 di TPU Rorotan
Foto udara antrean ambulance berisi jenazah yang akan dimakamkan dengan protokol COVID-19 di TPU Rorotan, Jakarta, Senin (5/7/2021). Berdasar data petugas, hingga Senin (5/7) pukul 18.00 WIB sudah 90 jenazah dimakamkan dengan protokol COVID-19 di TPU Rorotan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, terus mendorong pasien Covid-19 yang menjalani kegiatan isolasi mandiri (isoman) untuk dipindahkan ke tempat isolasi terpusat (isoter) yang telah disiapkan pemerintah.

Menurut dia, pengadaan isolasi terpusat ini merupakan salah satu intervensi pemerintah untuk menekan angka kematian akibat Covid-19 yang masih tinggi.

"Misalnya kami bentuk penjemputan untuk menjemput yang positif dari rumah-rumah dan bawa kepada isolasi terpusat," kata Luhut, Senin (2/8/2021).

Luhut mengatakan, pemerintah mendorong dibukanya tempat isolasi terpusat baru di wilayah hilir, sehingga itu turut bisa mengatasi tingginya angka kematian. Selain itu, di beberapa daerah yang kasusnya masih tinggi, kapasitas rumah sakit juga terus ditingkatkan.

"Namun satu hal yang pemerintah terus jaga adalah mobilisasi pasien-pasien Covid-19 yang tadinya isolasi mandiri untuk ke isolasi terpusat agar mendapatkan pelayanan kesehatan yang lebih baik, yang dilengkapi berbagai fasilitas untuk perawatan Covid-19," tuturnya.

Di sisi lain, Luhut menambahkan, ancaman penyebaran cepat varian delta Covid-19 masih terus menghantui. Oleh karenanya, ia mengajak pasien isoman untuk mengungsi ke tempat Isoter agar dapat perawatan yang lebih baik.

"Isolasi terpusat baik di level desa/kecamatan/kabupaten/kota ataupun di level provinsi sangat penting, terutama bagi pasien-pasien berisiko tinggi ataupun yang di rumahnya ada ibu hamil, orang tua, orang komorbid," paparnya.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

GOR Mastrip Probolinggo Jadi Lokasi Isolasi Terpusat

Sebelumnya, Gedung Olahraga (GOR) Mastrip Probolinggo bakal jadi tempat isolasi terpusat warga positif COVID-19 bergejala ringan.

"Kami ingin menyiapkan tempat isolasi terpusat yang luas, sehingga tidak ingin ada kelalaian dari warga yang tengah menjalani isolasi mandiri di rumah dengan menerima tamu atau lainnya," kata Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin usai mengecek GOR Mastrip Kota Probolinggo, Selasa (27/7/2021).

GOR Mastrip lokasinya jauh dari permukiman warga dan cukup luas, sehingga kalau pagi hari area outdoor bisa digunakan untuk olah raga juga.

"Selain itu memudahkan petugas kesehatan dalam melakukan pemantauan, sehingga penarikan warga yang menjalani isolasi mandiri di rumah akan ditempatkan di tempat isolasi terpusat nantinya untuk memudahkan petugas dalam mendata," katanya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya