Sepakat Kembangkan Community and Society, MIND ID Berkolaborasi dengan Universitas Andalas

Penandatanganan MoU ini merupakan aksi dari komitmen dan tanggung jawab sesuai dengan noble purpose MIND ID.

oleh stella maris diperbarui 14 Jun 2022, 09:11 WIB
Diterbitkan 14 Jun 2022, 09:03 WIB
Inalum
MoU dengan Universitas Andalas tentang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat serta pengembangan di Bidang Pertambangan, Sosial dan Lingkungan.... Selengkapnya

Liputan6.com, Padang Bersama Universitas Andalas, nota kesepahaman (MoU) tentang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat serta pengembangan di Bidang Pertambangan, Sosial dan Lingkungan ditandatangani oleh BUMN Holding Industri Pertambangan MIND ID, atau Mining Industry Indonesia, yang beranggotakan di antaranya PT Aneka Tambang Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT Inalum (Persero) dan PT Timah Tbk

MoU ini merupakan refleksi komitmen MIND ID kepada masyarakat, khususnya dalam dunia Pendidikan. Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Hubungan Kelembagaan MIND ID, Dany Amrul Ichdan, dan Rektor Universitas Andalas, Yuliandri di Padang (13/6).

Direktur Hubungan Kelembagaan MIND ID, Dany Amrul Ichdan mengatakan bahwa penandatanganan MoU ini merupakan aksi dari komitmen dan tanggung jawab sesuai dengan noble purpose MIND ID. 

"Tujuannya untuk kemakmuran dan kehidupan seluruh lapisan masyarakat, salah satunya dalam bidang inovasi guna mendukung Masa Depan Industri Pertambangan di Indonesia," katanya. 

Yuliandri mengatakan bahwa sebagai salah satu Universitas tertua di Pulau Sumatera, sejak 1955, Universitas Andalas siap memberikan kontribusi positif berupa inovasi dan implementasi teknologi dan digitalisasi. 

"Ini untuk berkontribusi bagi bangsa melalui riset-riset berdasarkan kebutuhan di industri dan masyarakat," katanya. 

Selaras dengan Program keberlanjutan Grup MIND ID yang memperhatikan enam pilar peta jalan keberlanjutan (Sustainability Pathway) MIND ID, yang salah satunya ialah Community and Society, MIND ID berharap MoU ini bisa menjadi aselerasi pengembangan sumber daya manusia yang dilakukan melalui pendidikan, pelatihan, sertifikasi, praktik kerja dan/atau pembelajaran untuk pengembangan kompetensi.

MoU ini menambah sederetan Perguruan tinggi yang sebelumnya terlebih dahulu bekerjasama dengan MIND ID. Dany berharap, dengan MoU ini diharapkan dapat memunculkan ide dan inovasi dalam perkembangan pertambangan, sosial masyarakat dan pengelolaan lingkungan yang baik dalam bentuk penelitian dan pengabdian. 

 

(*)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya