Baca Juga
Liputan6.com, Jakarta PT Bank Mayapada International sedang membuka lowongan kerja untuk posisi Business Relationship Officer. Jika kamu memiliki pengalaman di bidang karir ini, lowongan kerja ini cocok untuk kamu.
Advertisement
PT Bank Mayapada International Tbk adalah perusahaan yang memberikan pelayanan perbankan dan jasa keuangan. Memiliki lokasi pusat di Jakarta, PT Bank Mayapada telah berdiri sejak 1989. Dengan pengalaman selama ini, PT Bank Mayapada International tentu saja memiliki reputasi yang tidak perlu diragukan lagi.
Jika kamu ingin berkarir di perusahaan perbankan ini, yuk cek syarat dan ketentuan untuk lowongan kerja posisi Business Relationship Officer berikut ini.
Syarat dan Ketentuan
Sebagai Business Relationship Officer, kamu nantinya akan intens berkomunikasi dengan nasabah dan klien Bank Mayapada. Berikut syarat dan ketentuan yang harus kamu penuhi untuk bisa melamar lowongan pekerjaan di posisi yang sedang dibuka ini.
- Pria atau wanita
- Memiliki jenjang pendidikan minimal D-3 dari segala jurusan
- Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di industri perbankan sebagai Marketing Lending, baik di ranah commercial maupun consumer loan
- Memiliki orientasi pada target dengan baik
- Wajib memiliki portofolio dan customer base di lending
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
- Dapat bernegosiasi dengan baik
- Memahami Credit Process Management, Credit Administration & Documentation Management, Branch & Banking Operation, dan skill penjualan yang baik
- Bersedia ditempatkan di Surabaya
Cara Melamar
Jika kamu memenuhi syarat dan ketentuan di atas, kamu bisa melamarnya sekarang juga. Sebab, lamaran akan ditutup pada 18 Oktober 2022. Kamu bisa melamarnya melalui KitaLulus.
KitaLulus merupakan aplikasi yang menyediakan informasi lowongan kerja teraman di Indonesia. Ada lebih dari 50.000 perusahaan yang tergabung di aplikasi KitaLulus dengan total 92.000+ informasi lowongan kerja yang bisa kamu akses secara gratis.
Cara penggunaannya juga mudah. Kamu cukup menginstal aplikasi KitaLulus di PlayStore. Lakukan registrasi dengan masuk ke akun Google kamu yang aktif. Setelah itu kamu bisa melamar kerja untuk posisi yang kamu inginkan dengan nama mengetik nama posisi, nama perusahaan, atau kota tujuan kamu di bar pencarian paling atas.
Nah, tunggu apalagi? Segera instal aplikasi KitaLulus di smartphone kamu dan lamar posisi Business Relationship Officer dari Bank Mayapada di atas. Kamu bisa melakukan pemantauan loker yang kamu lamar dengan mudah hanya dalam genggaman.
Advertisement