Stasiun Ditutup Sementara Mulai 3 April 2024, Pemudik ke Pelabuhan Merak Tak Bisa Naik KRL

Pemudik yang hendak berangkat ke Pelabuhan Merak untuk sementara tidak bisa menggunakan moda KRL Commuter Line. Pasalnya, layanan KRL menuju Stasiun Merak akan berhenti sementara mulai H-7 Lebaran, 3 April 2024.

oleh Maulandy Rizki Bayu Kencana diperbarui 03 Apr 2024, 09:00 WIB
Diterbitkan 03 Apr 2024, 09:00 WIB
Penutupan Perlintasan Kereta Api Sebidang
KRL Comutter Line melintas pada perlintasan sebidang yang sudah ditutup di sekitar Stasiun Palmerah, Jakarta, Senin (30/11/2020). Selain penataan tahap kedua Stasiun Palmerah, penutupan pelintasan juga dimaksudkan untuk menghilangkan pelanggaran lalu lintas dan kemacetan (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta Pemudik yang hendak berangkat ke Pelabuhan Merak untuk sementara tidak bisa menggunakan moda KRL Commuter Line. Pasalnya, layanan KRL menuju Stasiun Merak akan berhenti sementara mulai H-7 Lebaran, 3 April 2024.

Merujuk surat Direktur Jendral Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Nomor AJ.201/2/19/DRJD/2024 tentang Operasional Kereta Api di Stasiun Merak Pada Masa Angkutan Lebaran Tahun 2024 (1445 H), diperlukan langkah antisipasi penguraian kemacetan pada Pelabuhan Penyeberangan Merak dan Bakauheni, khususnya pada kondisi peak season angkutan Lebaran 2024 ini.

PT KAI (Persero) bersama Direktorat Perhubungan Darat Kemenhub, Direktorat Jenderal Perkeretaapian, dan PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) akan melakukan penyesuaian dan rekayasa operasional kereta api dan lalu lintas angkutan darat di kawasan pelabuhan penyebrangan Merak-Bakauheni.

"Mulai 3-9 April 2024 atau atau H-7 hingga H-1 Lebaran, Stasiun Merak akan ditutup sementara untuk pelayanan naik dan turun pengguna KRL Merak," ujar Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba dalam keterangan resmi, Rabu (3/4/2024).

Anne menyebut, pada periode tersebut layanan KRL Commuter Line Merak dari Stasiun Rangkasbitung perjalanannya hanya sampai Stasiun Cilegon untuk kembali menjadi perjalanan Stasiun Cilegon-Stasiun Rangkasbitung.

Untuk mobilisasi pengguna yang menuju ke Stasiun Merak dari Stasiun Cilegon akan disiapkan transportasi lanjutan. Jadwal dan kedatangan transportasi lanjutan inj akan disesuaikan dengan kedatangan dan keberangkatan KRL Merak di Stasiun Cilegon.

"Pada periode tersebut, jadwal pemberangkatan Commuter Line Merak dari Stasiun Rangkasbitung maupun dari Stasiun Cilegon tidak mengalami perubahan, tetap sama jadwalnya," sambung Anne.

 

 

Perjalanan KA Lokal Merak

Ilustrasi – Sistem persinyalan kereta api tak terganggu akibat padamnya listrik (4/8/2019), tetapi kereta reguler terlambat lantaran KRL menutup jalur. (Foto: Liputan6.com/Muhamad Ridlo)
Ilustrasi – Sistem persinyalan kereta api tak terganggu akibat padamnya listrik (4/8/2019), tetapi kereta reguler terlambat lantaran KRL menutup jalur. (Foto: Liputan6.com/Muhamad Ridlo)

Adapun untuk jumlah perjalanan KA Lokal Merak tidak mengalami perubahan, yakni sebanyak 14 perjalanan tiap hari.

Menurut catatan KAI Commuter, saat ini rata-rata volume pengguna KRL Commuter Line Merak sebanyak 10-11 ribu orang tiap harinya.

Lebih lanjut, Anne menyampaikan, untuk pelayanan pengguna di Stasiun Cilegon, KAI Commuter akan menyiapkan fasilitas layanan tambahan serta menyiagakan petugas tambahan di area stasiun.

"KAI Commuter memohon maaf atas ketidaknyamanan terkait penyesuaian pola operasi pelayanan Commuter Line Merak ini, semoga tidak menyurutkan perjalanan para pemudik untuk tetap menggunakan kereta api," kata Anne.

 

 

Siapkan 30 Angkot Gratis

[Bintang] Jujur Mengembalikan Uang Rp 16 Juta, Sopir Angkot Diberi Hadiah yang Bikin Melongo
Nggak dimakan sendiri, sopir angkot ini mengembalikan uang belasan juta yang ditemukannya. Jujur banget si bapak! (Ilustrasi Angkot: Jakartakita.com)

Mendukung kelancaran arus mudik Lebaran 2024, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) kembali menggandeng asosiasi angkutan umum kota (Angkot) Cilegon menghadirkan layanan antar jemput gratis bagi pengguna jasa kapal ferry dari stasiun Cilegon menuju Pelabuhan Merak, Banten.

Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin mengungkapkan, pihaknya memfasilitasi sekitar 30 unit angkutan kota yang melayani secara gratis bagi masyarakat dari Stasiun Cilegon untuk mengakses dermaga kapal penyeberangan di Merak.

Layanan angkot gratis ini tersedia selama arus mudik terhitung mulai Rabu (3/4/2024) sampai Selasa (9/4/2024), dengan waktu pelayanan angkutan gratis yang menyesuaikan jadwal kereta api.

Adapun rute yang dilayani adalah dari Stasiun Cilegon menuju titik pemberhentian di Terminal Terpadu Merak (TTM) yang langsung terhubung dengan dermaga eksekutif dan reguler Pelabuhan Merak.

"ASDP dan semua pihak yang terkait berupaya mewujudkan arus lalu lintas selama musim mudik dapat berjalan lancar dan kondusif dengan hadirkan layanan moda transportasi darat dan penyeberangan yang lebih terintegrasi. Melalui fasilitas ini ASDP berharap dapat memudahkan penumpang kapal ferry yang berangkat mudik menggunakan kereta api menuju Pelabuhan Merak," tutur Shelvy.

Infografis Rekayasa Lalu Lintas di Tol Saat Arus Mudik Lebaran 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Rekayasa Lalu Lintas di Tol Saat Arus Mudik Lebaran 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya