Liputan6.com, Jakarta Pemerintah Indonesia memberikan kabar gembira bagi masyarakat yang akan mudik Lebaran 2025. Ada diskon tiket pesawat untuk penerbangan domestik kelas ekonomi hingga 14%, berlaku mulai 1 Maret hingga 7 April 2025, dengan periode penerbangan 24 Maret hingga 7 April 2025.
Diskon ini diberikan melalui insentif PPN yang ditanggung pemerintah sebagian (6%), sehingga penumpang hanya membayar 5% PPN. Selain itu, penurunan biaya operasional bandara dan harga avtur di 37 bandara juga turut mendukung program ini.
Advertisement
Baca Juga
Diskon ini jauh lebih besar dibandingkan tahun lalu, di mana diskon hanya mencapai 10% untuk periode Natal dan Tahun Baru. Dengan adanya diskon ini, masyarakat diharapkan dapat meringankan beban biaya transportasi saat mudik Lebaran. Pemerintah berharap program ini dapat mendorong peningkatan mobilitas masyarakat dan mendorong sektor pariwisata domestik.
Advertisement
Tidak hanya pemerintah, berbagai platform online juga menawarkan promo tiket pesawat murah. Promo ini bervariasi, tergantung maskapai, rute, dan periode perjalanan. Manfaatkan berbagai promo ini untuk mendapatkan harga terbaik dan rencanakan perjalanan mudik Anda sebaik mungkin.
Cara Dapat Tiket Pesawat Murah
Selain memanfaatkan diskon pemerintah, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan tiket pesawat murah. Pertama, bandingkan harga dari berbagai platform tiket online. Gunakan situs pembanding harga antara platform tiket online untuk menemukan penawaran terbaik.
Kedua, pertimbangkan fleksibilitas tanggal perjalanan. Tiket pesawat seringkali lebih murah jika Anda fleksibel dengan tanggal keberangkatan dan kepulangan. Cobalah mencari penerbangan di hari-hari kerja atau di luar puncak musim liburan.
Cara Berikutnya
Â
Ketiga, beli tiket jauh-jauh hari sebelum keberangkatan. Semakin dekat dengan tanggal keberangkatan, harga tiket pesawat cenderung semakin mahal. Membeli tiket jauh-jauh hari dapat menghemat pengeluaran Anda.
Keempat, manfaatkan promo dan diskon yang ditawarkan oleh maskapai penerbangan dan platform penjualan tiket online. Ikuti akun media sosial mereka untuk mendapatkan informasi terbaru mengenai promo.
Kelima, pertimbangkan untuk membeli tiket sekali jalan. Terkadang, membeli tiket sekali jalan lebih murah daripada tiket pulang pergi, terutama jika Anda memiliki rencana perjalanan yang fleksibel.
Terakhir, berlangganan notifikasi harga dari platform tiket online. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan informasi terkini tentang perubahan harga tiket pesawat dan dapat segera memesan tiket ketika harga sedang turun.
Advertisement
Harga Tiket Pesawat Mudik Lebaran 2025 Diskon 14% Mulai 1 Maret 2025, Berlaku 2 Pekan
Sebelumnya, pemerintah resmi menurunkan tarif atau harga tiket pesawat untuk musim mudik Lebaran 2025 sebesar 14 persen. Diskon tarif pesawat ini berlaku untuk pembelian mulai 1 Maret hingga 7 April 2025.Â
Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan (IPK), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan, penurunan harga tiket pesawat mudik ini terjadi berkat kolaborasi seluruh stakeholder di industri penerbangan.Â
"Kita berhasil secara umum menurunkan biaya atau ongkos kebandarudaraan. Lalu mengurangi harga avtur di 37 bandara. Fuel charge, juga bisa dikurangi. Sehingga itu sendiri agregatnya bisa seperti penurunan harga tiket di masa Nataru," ujar AHY di Terminal 2F Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu (1/3/2025).
Namun, yang lebih membahagiakan, AHY berterimakasih kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, yang berkenan memberikan insentif tambahan. Berupa potongan PPN (Pajak Pertambahan Nilai) sebagian ditanggung pemerintah sebesar 6 persen.Â
"Ini yang akhirnya secara agregat, mudah-mudahan pemerintah bisa menurunkan harga tiket pesawat ekonomi domestik secara keseluruhan selama dua minggu di angka 13-14 persen," urai AHY.Â
Pada kesempatan sama, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, insentif pajak untuk diskon tiket pesawat mudik Lebaran 2025 ini sudah diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 18 Tahun 2025.Â
Melalui PMK ini, maka akan berlaku untuk pembelian tiket pesawat mulai 1 Maret hingga 7 April. Adapun insentif ini berlaku untuk tiket perjalanan pada 24 Maret-7 April 2025.Â
"Artinya, seluruh tiket ekonomi dalam negeri yang dibeli mulai hari ini 1 Maret hingga 7 April, untuk jadwal penerbangan 24 Maret hingga 7 April akan dikurangi. Sehingga bayar pajak hanya 5 persen," terang Sri Mulyani.
Â
Â
Momen Lebaran, Menko Airlangga Sebut Ada Potongan Tarif Tiket Pesawat Lebih dari 10 Persen
Selama Ramadan dan menjelang mudik Lebaran, Pemerintah Indonesia menjanjikan akan ada potongan harga tiket pesawat lebih dari 10 persen dan potongan tarif tol lebih dari 20 persen.
"Potongan harga tiket pesawat akan ada lagi, nanti akan diumumkan berapanya. Namun, dipastikan akan lebih dari 10 persen,"ujar Menko Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, Jumat (28/2/205).
Lalu, juga akan ada potongan untuk tarif tol, di mana angkanya pun akan diumumkan oleh Menteri terkait. Namun dipastikan, potongan tarifnya pun lebih dari 20 persen.
"Potongan tarif pun berlaku untuk angkutan laut untuk mengakut para pemudik. Mudik gratis pun tetap akan dilakukan oleh berbagai kementerian, untuk Kementerian Perhubungan saja menyediakan setidakanya ada 300 bis, mudik gratis jalur laut, dan beberapa program lain untuk menunjang arus mudik,"ungkap Airlangga.
Lalu, Kementerian Kordinator Bidang Perekonomian pun terus mendorong lintas kementerian lain, untuk membuat program penggerak konsumsi dalam negeri. Misalnya saja Kementerian Pariwisata, yang didorong untuk menggelar berbagai event atau acara, sehingga terjadi peningkatan permintaan makan dan minum.
"Jadi upaya-upaya inilah yang bisa menahan pertumbuhan ekonomi tetap di atas pada kuartal 1 tahun ini. Pada April hingga seterusnya, kita duduk dulu, tapi tetap harus ada event. Entah itu jelang liburan sekolah atau Kembali ke sekolah,"katanya.
Advertisement
