Liputan6.com, Porto: Manchester City sudah mendapatkan pemain baru untuk musim depan. Ia adalah gelandang bertahan milik FC Porto, Fernando Francisco Reges.
Fernando sudah dikaitkan dengan Manchester Biru sejak bulan Januari 2014. Kini, Porto telah mengumumkan kalau gelandang asal Brasil itu sudah menjadi warga baru di Stadion Etihad.
"Dengan ini, FC Porto menginformasikan kalau kami telah mencapai kesepakatan dengan Manchester City untuk transfer pemain secara permanen. Pemain yang dimaksud adalah Fernando Reges," bunyi pernyataan resmi FC Porto, dikutip dari Sports Mole.
Porto menjelaskan, pihaknya dan manajemen City mencapai kata sepakat mengenai transfer pemain berusia 26 tahun itu sebesar 15 juta euro atau senilai dengan Rp 247 miliar.
Bersama Porto, pria kelahiran Alto Paraiso, Brasil tersebut sudah memperkuat Porto sebanyak 142 penampilan sejak tahun 2007. City jatuh hati kepada Fernando karena dia sangat kokoh dalam bertahan dan membaca irama permainan lawan.
Manchester City Dapatkan Pemain Baru Pertama untuk Musim Depan
Fernando sudah resmi menjadi bintang baru di Stadion Etihad.
Diperbarui 26 Jun 2014, 08:45 WIBDiterbitkan 26 Jun 2014, 08:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Program Makan Bergizi Gratis, Pemerintah Gelontorkan Rp1-2 Triliun per Bulan
Kerek Penjualan sebelum Lebaran, TVS Kasih Harga Spesial untuk Callisto 110
Prabowo Perintahkan TNI-Polri Bantu Penanganan Banjir di Jabodetabek
Pepaya Manis Menggoda, Apakah Aman untuk Menjaga Gula Darah?
Biji Selasih Terbuat dari Apa: Asal Usul, Manfaat, dan Cara Mengolahnya
Retouch Hair Transplant, Perbaikan Transplantasi Rambut yang Gagal
Potret Asri Welas Jalani Melukat, Happy Salma Ajarkan Budaya Bali
Lionel Messi Bidik Piala Dunia Antarklub 2025 Bersama Inter Miami
Setelah Taylor Swift, Singapura Dirumorkan Teken Kontrak Konser Eksklusif Lady Gaga di Asia Tenggara
Temuan KPPU: 8 Komoditas Pangan Dijual Diatas Harga HET Jelang Bulan Ramadan
Panduan Lengkap Bacaan Sholat Muhammadiyah, dari Niat Hingga Salam
LinkedIn: Tenaga Kerja Indonesia Belum Punya Keterampilan AI yang Mumpuni