Liputan6.com, Madrid - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti resmi berpisah dengan asistennya, Zinedine Zidane. Mulai musim depan, Zidane akan mendapat tugas baru yaitu melatih tim Real Madrid Castilla yang bermain di divisi Segunda B Spanyol.
Sebagai pengganti Zidane, Ancelotti kabarnya ingin menunjuk Fabio Cannavaro. Pria kebangsaan Italia itu dianggap Ancelotti memiliki kharisma yang besar layaknya yang dimiliki Zidane.
Selain Cannavaro, nama Paul Clement juga disebut-sebut akan menjadi asisten pelatih Ancelotti. Namun Clement kabarnya ingin melanjutkan karier dengan menjadi pelatih di tim yang berbeda.
Ancelotti memiliki hubungan yang cukup dekat dengan Cannavaro. Keduanya pernah bekerja sama sebagai pelatih dan pemain saat masih di Parma musim 1996-1998.
Selain Ancelotti, Cannavaro juga memiliki hubungan baik dengan manajemen Madrid. Pada musim 2006-2009, mantan kapten Timnas Italia itu pernah membela El Real dan ia sukses mengantarkan timnya meraih dua juara La Liga (2007 dan 2008), serta satu Piala Super Spanyol (2009). (Van)
Cannavaro Berpeluang Jadi Asisten Pelatih Madrid
Mantan kapten Timnas Italia itu memiliki hubungan yang dekat dengan manajemen El Real.
Diperbarui 26 Jun 2014, 23:39 WIBDiterbitkan 26 Jun 2014, 23:39 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bolehkah Minum sambil Berdiri, Bagaimana Hukumnya? Ini Kata Syekh Muhammad Jaber
Pecat 2 Anggota, Kapolres Sikka Minta Maaf kepada Keluarga Korban
Kelola Sampah di TPA Cipayung, Pemkot Depok Gandeng China dan Korea Selatan
Mengenal Posi Na Tanae Soppeng, Titik Tengah Indonesia di Tanah Sulawesi
Teleskop Hubble Ungkap Misteri Uranus yang Rumit
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 16 April 2025
Kapal Ikan Asal Filipina Terciduk Curi Ikan di Perairan Talaud Sulut
Rahasia Makeup Katy Perry Tahan di Luar Angkasa, Pakai Produk Seharga Rp115 Ribu
Kementerian HAM Panggil Manajemen Taman Safari Buntut Aduan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus
Link Live Streaming Liga Champions Borussia Dortmund vs PSG di Vidio, Peluit Kick-off Mau Ditiup
Link Live Streaming Liga Champions Aston Villa vs PSG, Sebentar Lagi Mulai di Vidio
Tak Cukup Sholat dan Puasa, Ini Kunci Sukses 2025 Menurut Buya Arrazy Hasyim