Presiden MK Dons Sebut MU akan Punah

"Sebagai fans Liverpool sejak muda, saya merasa telah melihat kepunahan mereka. Kini, begitu juga dengan MU," ujarnya.

oleh Rejdo Prahananda diperbarui 27 Agu 2014, 18:06 WIB
Diterbitkan 27 Agu 2014, 18:06 WIB
MK Dons vs MU
Pemain MK Dons rayakan gol ke gawang MU (CARL COURT / AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Manchester United (MU) kembali mendapat sorotan pascakekalahan kedua di musim ini. Ironisnya, kekalahan The Red Devils itu didapat dari tangan Tim Divisi III Inggris, MK Dons dengan skor telak 0-4 di Capital One Cup.

Beragam cibiran pun dilayangkan untuk tim yang bermarkas di Old Trafford itu. Tidak hanya di dunia nyata, di dunia maya, tim besutan Louis Van Gaal itu diolok-olok. Presiden MK Dons, Karl Robinson pun tidak pernah membayangkan MU bisa kalah dengan skor sebesar itu dari tim yang kasta kompetisinya jauh di atas MK Dons.

"Sebagai fans Liverpool sejak muda, saya merasa telah melihat kepunahan mereka. Kini, begitu juga dengan MU," kata Robinson sebagimana dikutip dari The Mirror.

Robinson yakin, situasu ini MU akan kehilangan penggemar."Orang-orang akan pergi saat Anda berada di periode yang tidak sesuai dengan harapan mereka," sambungnya.

Kekalahan MU dari MK Dons membuat MU belum mampu memetik kemenangan di pertandingan kompetitif. MU menelan kekalahan di pertandingan pertama dari tangan Swansea City. Setelah itu, Wayne Rooney Cs hanya bermain imbang melawan Sunderland. Terakhir, MU menelan kekalahan 0-4 dari MK Dons di ajang Capital One Cup.

Menyusul kekalahan ini, Van Gaal berdalih dia membutuhkan waktu membangun MU. Pelatih berdarah Belanda itu meminta fans bersabar dan memberikan kesempatan lebih lama guna mengembalikan kejayaan MU.

Baca Juga:
Surat Terbuka Di Maria untuk Fans Madrid
Kalah, MU Jadi Korban Bully di Twitter
5 Nomor Punggung Unik Pemain Dunia

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya