Tolak Barcelona, Bek Liverpool Ini Pilih Pulang Kampung

Bek Liverpool, Daniel Agger kembali ke klub lamanya, Brondby.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 31 Agu 2014, 00:58 WIB
Diterbitkan 31 Agu 2014, 00:58 WIB
img_agger-401.jpg
Bek Denmark Daniel Agger menciptakan gol bunuh diri yang memberi Belanda gol pertama pada kemenangan 2-0 pada laga Grup E PD 2010 di Johannesburg, 14 Juni 2010. AFP PHOTO/DANIEL GARCIA

Liputan6.com, Jakarta Daniel Agger resmi meninggalkan Stadion Anfield, markas Liverpool. Bek berusia 29 tahun tersebut kembali ke klub lamanya, Brondby.

Liverpool tidak menyebutkan secara detail soal biaya transfer Agger ke klub asal Denmark tersebut. Namun yang pasti, Agger sangat sedih meninggalkan The Reds (sebutan Liverpool), klub yang sudah dibelanya selama sembilan tahun terakhir.

"Liverpool sudah menjadi bagian penting dari hidup saya. Mereka sudah seperti keluarga, rasanya sangat sulit untuk meninggalkan Liverpool," ucap Agger, dilansir laman resmi klub, Sabtu (30/8/2014).



"Kesempatan untuk pulang ke Brondby muncul lagi. Saya merasa keputusan untuk kembali ke klub lama sudah sangat tepat," sambung pria berpostur 191 cm tersebut.

Agger memutuskan bergabung dengan Brondby karena dia tidak mau mengkhianati Liverpool. Padahal, dia sempat dilirik oleh raksasa Spanyol, Barcelona.

"Saya tidak akan pergi ke klub lain. Itu sudah saya buktikan dengan tindakan terakhir saya di Liverpool. Saya telah menolak banyak tawaran untuk pindah ke klub Inggris lainnya dan tim asal Eropa," Agger mengakhiri.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya