5 Fakta Menarik Keberhasilan Liverpool Tempel MU

Liverpool cuma tertinggal dua poin dari MU setelah menang atas Southampton.

oleh Thomas diperbarui 23 Feb 2015, 06:40 WIB
Diterbitkan 23 Feb 2015, 06:40 WIB
Southampton vs Liverpool (Reuters)
Southampton vs Liverpool (Reuters)

Liputan6.com, Hampshire- Liverpool meneruskan momentum kebangkitannya. The Reds mempermalukan tuan rumah Southampton 2-0 pada pekan 26 Liga Premier Inggris. Hasil ini membuat Liverpool semakin dekat dengan zona Liga Champions.

Pasukan Brendan Rodgers kini berada di posisi enam dan cuma terpaut dua poin saja dari seteru abadinya Manchester United yang berada di posisi empat atau zona Liga Champions.

Dua gol kemenangan Liverpool dihasilkan Philippe Coutinho di awal laga dan Raheem Sterling di babak kedua.

Kemenangan ini melahirkan sejumlah catatan penting. Apa saja fakta menarik kemenangan The Reds? Simak dihalaman berikutnya:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Fakta

1. Empat dari 11 gol Coutinho di Liga Premier lahir dari luar kotak penalti.

2. Liverpool hanya butuh empat tembakan ke gawang untuk bisa mencetak dua gol ke gawang Soton.

3. Sterling kini sudah tiga kali menjebol gawang Soton di Liga Premier. Soton menjadi klub kedua yang paling sering dijebol Sterling setelah Norwich.

4. Untuk kali pertama sejak1985,  Liverpool berhasil mencetak lima clean sheet berturut-turut pada laga tandang di liga.

5. Setelah Boxing Day, Liverpool tertinggal 10 poin dari MU. Namun perlahan tapi pasti kini mereka cuma terpaut dua poin dari Setan Merah.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya