Liputan6.com, Jakarta: PSSI telah menghentikan Liga Super Indonesia (ISL) 2015. Keputusan tersebut harus dipatuhi semua klub ISL dan Divisi Utama karena anggota PSSI. Masalah ini dimulai pada 17 April silam, Kemenpora membekukan PSSI karena tidak memperhatikan tiga surat larangan mengikutsertakan dua tim Jawa Timur, yakni Arema Cronus dan Persebaya Surabaya mengikuti ISL.
Tiga hari berselang, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi mengirimkan surat kepada Kepolisian Republik Indonesia untuk tidak memberikan izin kepada PSSI menggelar sebuah pertandingan. Dua hal itu membuat PSSI tak berdaya.
"Exco PSSI memastikan keadaan dalam force majeure. Karena itu, kompetisi tahun 2015 dihentikan," imbuh Wakil Keta Umum PSSI, Hinca Pandjaitan, Sabtu (2/5/2015).
Beberapa hari yang lalu, Kemenpora telah memerintahkan PT Liga Indonesia kembali menggulirkan kompetisi pada 9 Mei. Dengan keputusan dari PSSI, bolehkah klub-klub di Indonesia mengikuti kompetisi yang nantinya bakal dijalankan Kemenpora?
"Keputusan ini mengikat klub-klub. Kompetisi ISL itu dilimpahkan kewenangannya ke PT Liga Indonesia dan bersifat independen. Kalau ada inisiatif dari pihak lain, harus dapat izin dari PSSI," jelas CEO PT Liga Indonesia, Djoko Driyono.
Keputusan PSSI Hentikan QNB League Mengikat Klub
Jika ada inisiatif untuk menggelar kompetisi lain harus seizin PSSI.
Diperbarui 02 Mei 2015, 17:44 WIBDiterbitkan 02 Mei 2015, 17:44 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kejari Jakpus Geledah Sejumlah Tempat Terkait Korupsi Pengadaan PDNS, Segera Umumkan Tersangka
Bulan Tersenyum: Fenomena Langka 25 April 2025, Warga Indonesia Bisa Lihat?
Prakiraan Cuaca Bali Hari Ini dan 2 Hari ke Depan: Hujan Ringan hingga Berawan
Raminten, Sang Legenda Kuliner dan Batik Yogyakarta, Berpulang
Balikpapan Jadi Tuan Rumah Hari Otonomi Daerah 2025, Merupakan Kota Terbaik di Indonesia
Kisah Sepatu Sederhana Paus Fransiskus dan Gelar Pria Berpakaian Terbaik 2013 Versi Esquire
Jadwal Lengkap MPL ID S15 Week 5: Big Match Evos vs Onic Siap Guncang Arena!
Kuncinya Bukan Uang, Buya Yahya Bagikan Cara agar Dimudahkan Naik Haji dan Umrah
Menko Airlangga Bertemu Bos US-ABC, Cari Masukan Buat Negosiasi Tarif Dagang AS
IHSG Hari Ini 25 April 2025 Dibuka Perkasa, Analis Prediksi Penguatan Rentan
Polisi Hentikan Penyelidikan Kasus Kematian Mahasiswa UKI, Ini Alasannya
25 April 2025: Hari Malaria Sedunia, Berikut Cara Pencegahan dan Pengendaliannya