6 Fakta Menarik Usai Chelsea Dihajar Crystal Palace

Sudah berapa lama Radamel Falcao paceklik gol? Simak datanya di sini.

oleh Defri Saefullah diperbarui 30 Agu 2015, 05:25 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2015, 05:25 WIB
Chelsea (Liputan6)
Chelsea usai dipermalukan oleh Crystal Palace (Reuters)... Selengkapnya

Liputan6.com, London: Chelsea secara mengejutkan takluk 1-2 dari Crystal Palace di Stamford Bridge pada lanjutan Liga Inggris,Sabtu (29/8/2015). Dua gol Palace dicetak Bakary Sako dan Joel Ward. Sedangkan Chelsea hanya bisa gembira sebentar lewat gol Radamel Falcao.

Ini merupakan kekalahan kedua Chelsea dari 4 laga yang sudah dilakoni sejauh ini. Sebelumnya, Chelsea kalah telak 0-3 dari Manchester City dua pekan lalu.

Akibat hasil minor ini, Chelsea pun terpuruk di posisi 12 klasemen. "The Blues" baru mengoleksi 4 poin. Baru 4 pekan Liga Inggris bergulir, Chelsea sudah tertinggal 8 poin dari Manchester City yang kini kokoh berada di puncak klasemen.

Sebaliknya, Palace melonjak ke posisi dua klasemen sementara dengan torehan 9 poin. Lalu, apa saja fakta menarik di balik kegagalan Chelsea ini?

Fakta Menarik

Berikut beberapa fakta seperti yang dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber:

1. Chelsea unggul 8 poin dari Manchester City usai melakoni 38 laga musim lalu. Kini, Chelsea tertinggal 8 poin dari Manchester City usai melakoni 4 laga di musim 2015/16.

2. Alan Pardew menjadi manajer pertama yang mengalahkan Jose Mourinho tiga kali beruntun. Sebelumnya, belum ada satu pelatih pun yang pernah berhasil lakukan ini ketika Mou melatih di Portugal, Spanyol dan Italia.

3. Dengan torehan 4 poin setelah 4 laga, Chelsea melakoni start terburuk kedua setelah Blackburn Rovers di musim 1995/96. Blackburn langsung jeblok dengan hanya koleksi 3 poin di 4 pertandingan usai menjadi juara di musim sebelumnya.

4. Chelsea sudah kebobolan 9 gol di empat pertandingan. Ini rekor pertahanan terburuk "The Blues" sejak musim 1971/72. Saat itu, Chelsea kebobolan 10 gol di 4 pertandingan.

5. 7 kekalahan Jose Mourinho selalu datang dari pelatih yang memiliki nama belakang P.

6. Falcao cetak gol lagi setelah terakhir kali cetak gol pada 31 Januari lalu. Total 15 kali penampilan di Liga Inggris yang dilalui Falcao tanpa cetak gol. (Def/Rjp)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya