Liputan6.com, Jakarta: Keputusan walk out Bonek FC membuat gelandang Evan Dimas Darmono harus mengakhiri petualangannya di Piala Presiden 2015. Namun hal tersebut tidak menyurutkan Evan untuk memberikan penilaian bagi tim-tim yang tersisa.
Saat ini, Piala Presiden sudah mencapai babak semifinal. Empat tim yang tersisa adalah Persib, Mitra Kukar, Arema, dan Sriwijaya FC.
"Empat tim itu semuanya tim bagus, pemain-pemain bintang juga berkumpul di sana. Hanya semangat juang dan kemauan keras yang dapat membuat salah satu tim itu nantinya akan lebih unggul dari yang lain," ujar Evan di Jakarta, Rabu (30/9/2015).
"Kalau tebak skor, saya rasa Arema menang 2-0 atas Sriwijaya, sedangkan Persib 2-1 atas Mitra Kukar," tambahnya.
Evan kini hanya menjadi penonton saja di sisa turnamen. Namun ia sudah memiliki agenda ke depan mengenai karier sepakbolanya."Untuk saat ini belum ada klub luar negeri atau dalam negeri yang menghubungi saya. Ya untuk jaga kondisi paling latihan-latihan saja," jelas eks kapten Timnas U-19 itu.
"Yang terdekat nanti saya akan ikut Pra PON Jatim. Besok baru akan dihubungi lagi oleh mereka, insyaallah saya ikut," tutup Evan. (Def/Rco)
Evan Dimas Prediksi Skor Duel Semifinal Piala Presiden
Siapa jagoan Evan Dimas setelah Bonek FC tersingkir?
Diperbarui 30 Sep 2015, 21:22 WIBDiterbitkan 30 Sep 2015, 21:22 WIB
Pemain Persebaya United, Evan Dimas mengejar bola saat laga Piala Presiden melawan Martapura FC di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (2/9/2015). Pertandingan berakhir imbang 0-0.(Bola.com/Peksi Cahyo)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Terbang ke China, Tim Indonsia Siap Berjuang di Piala Sudirman 2025
Warna Biru yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Makin Percaya Diri
Harga CRF 150L Per April 2025, Baru Maupun Bekas
Selain Soeharto, Ada Gus Dur hingga Guru Tua Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional 2025
10 Tren Sneakers Paling Hype yang Akan Merajai 2025, Retro hingga Futuristik
Top 3 Berita Hari Ini: Unggah Video Pertemuan Terakhir, Pemandu Gunung Lawu Ungkap Mbok Yem Sudah Dimakamkan
Indonesian Downhill 2025 Berlangsung 3 Seri, Mulai di Kudus
Prabowo Sikapi Bijak Usulan Forum Purnawirawan Prajurit TNI
Reaktivasi Jalur Kereta Api Garut-Cikajang, Pemerintah Siapkan Rp1,5 Triliun
Desain Baru iPhone 17 Bocor di China dan India, Intip Penampakannya
Moneybagg Yo Zodiac: Everything You Need to Know About the Rapper's Astrological Sign
Kaisar KKSP Minta Pemerintah Berhitung Matang Dampak dari Hasil Negosiasi dengan AS Soal Tarif