Liputan6.com, London - Arsenal di luar dugaan unggul cepat tiga gol atas tamunya Manchester United di pekan kedelapan Premier League Inggris, Minggu (4/10/2015) di Emirates Stadium, London. The Gunners hanya membutuhkan waktu 20 menit dari sejak peluit babak pertama dibunyikan untuk menjebol gawang MU tiga kali.
Gol pertama Arsenal bermula ketika pertandingan memasuki menit keenam. Berawal dari umpan silang Hector Bellerin dari sisi kanan, Alexis Sanchez mencatatkan namanya di papan skor setelah sontekan kaki kanannya tak mampu ditahan David de Gea.
Arsenal hanya membutuhkan waktu satu menit untuk menambah keunggulan menjadi 2-0. Mesut Ozil sukses melesakkan sepakan mendatar ke sisi kanan gawang De Gea usai memanfaatkan umpan Theo Walcott.
Sanchez kemudian mencetak gol keduanya di pertandingan ini pada menit 20. Usai melewati Matteo Darmian, Sanchez menendang keras bola tanpa mampu ditahan De Gea.
MU sempat memeroleh peluang emas ketika Anthony Martial lepas dari penjagaan Per Mertesacker. Sayang, mereka belum berhasil membobol gawang Arsenal setelah sepakan Martial ditahan kiper Arsenal, Petr Cech.
Alhasil, skor 3-0 menjadi skor penutup babak pertama.
Susunan pemain:
Arsenal: Cech; Bellerin, Mertesacker, Gabriel, Monreal; Cazorla, Coquelin, Ramsey, Ozil, Sanchez; Walcott.
Manchester United: De Gea; Young, Smalling, Blind, Darmian; Carrick, Schweinsteiger, Mata, Rooney, Depay; Martial.
Babak I, Arsenal Jebol Gawang MU Tiga Kali
The Gunners hanya membutuhkan waktu 20 menit untuk unggul 3-0 atas MU.
Diperbarui 04 Okt 2015, 22:53 WIBDiterbitkan 04 Okt 2015, 22:53 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 InternasionalPaus Fransiskus Meninggal Dunia pada Usia 88 Tahun
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Daftar HP Samsung Galaxy A Series yang Dapat Update One UI 8, Ponsel Kamu Kebagian?
Pendaftaran UMPTKIN 2025 Dibuka Hari Ini 22 April 2025, Cek Biaya Pendaftaran hingga Jadwalnya
Sulit Hilangkan Kebiasaan Onani dan Menonton Video Porno? Buya Yahya Bagikan Caranya
Leonardo DiCaprio Kenang Paus Fransiskus, Sebut Mendiang Aktivis Lingkungan yang Gigih
9 Produk Makanan Mengandung Babi Temuan BPJPH
Rutherford Atomic Model: Sejarah, Percobaan, dan Dampaknya pada Ilmu Pengetahuan Modern
Vertigo, Gregoria Mariska Batal Perkuat Indonesia di Piala Sudirman 2025
Rekomendasi Drakor Sekolah Terbaru 2025, Sajikan Cerita Menarik
Hingga Juni 2025, Tidak Ada Kenaikan Tarif Dasar Listrik
5 Rumah Tingkat 2 Sederhana tapi Indah, jadi Bikin Betah
PBNU Komitmen Lanjutkan Perjuangan Paus Fransiskus untuk Bela Kemanusiaan
Rawat Diri Itu Penting! Ibu Sehat Bikin ASI Lebih Berkualitas dan Berlimpah