Liputan6.com, Motegi: Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, sedih karena harus kehilangan salah satu lawan di Moto GP, yaitu Nicky Hayden. Pembalap Aspar ini memutuskan bakal pindah ke Kejuaraan Dunia Motor (WSBK) musim depan setelah gagal bersinar lagi di Moto GP.
Pengumuman soal keputusan pindah dari Aspar ke tim WSBK, Ten Kate Honda, berlangsung beberapa jam jelang Moto GP Jepang di Sirkuit Motegi dimulai. Meski demikian, Hayden bakal menyelesaikan sisa musim di Moto GP bersama Aspar.
Hayden tidak hanya jadi lawan. Pembalap asal Amerika Serikat ini juga menjadi teman Rossi beberapa musim. "The Doctor" pernah satu tim di Ducati dengan Hayden pada musim 2011 dan 2012. Sebelumnya, Rossi juga pernah satu tim di Repsol Honda pada 2003.
Ketika Rossi pindah ke Yamaha pada 2004, Hayden pun jadi lawan. Puncaknya, Hayden berhasil mengalahkan Rossi pada perebutan gelar juara dunia Moto GP 2006 lalu.
"Sangat disayangkan Moto GP kehilangan Nicky karena dia pembalap yang hebat dan tentu pria yang hebat pula. Selalu menyenangkan menghabiskan waktu dengan Nicky," ujar Rossi seperti dikutip crash.net.
"Saya punya memori manis dan mungkin saya pembalap pertama yang melihat Nicky pertama kali menjejakkan kaki di Jepang saat akan tes pertama kali dengan Honda," ujanya.
Rossi ingat betul dengan momen ketika ia kehilangan gelar juara saat kalah di seri terakhir Moto GP dari Nicky Hayden. "Saya bagian dari momen terbaik di karier Nicky. Tentu kami akan merindukannya, tapi saya berharap dia bisa menikmati superbike. Saya berharap Honda tangguh karena saya ingin lihat dia juara lagi," ujarnya. (Def/Ary)**
Jelang MotoGP Jepang, Rossi Kehilangan Satu Lawan
Rossi kehilangan satu lawan yang juga pernah menjadi kawan di dalam satu tim.
diperbarui 08 Okt 2015, 19:45 WIBDiterbitkan 08 Okt 2015, 19:45 WIB
Valentino Rossi menyapa penggemarnya setelah finis kelima di MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Minggu (13/9/2015). (Reuters/Max Rossi)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ini Kunci Mendapat Kemuliaan dan Rezeki Lancar Tak Terduga Menurut Syekh Ali Jaber
Polisi Gelar Perkara Truk Tronton Maut di Slipi pada Kamis 28 November 2024
27 Ribu Personel Gabungan Jaga Pilkada Serentak 2024 di Banten
Wamen Dikti Saintek Stella Christie Ingatkan Gen Z Konsekuensi Abaikan Etika Saat Menggunakan AI
Mengapa Bumi Tampak Datar Meski Berbentuk Bulat?
Link Live Streaming Liga Champions Bayern Munchen vs PSG, Sebentar Lagi Tayang di SCTV dan Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 27 November 2024
Gugatan Praperadilan Ditolak, Kejagung Lanjutkan Penyidikan Tom Lembong
Aksi 4 Polisi Jalan Kaki 3 Hari Demi Kawal Distribusi Logistik Pilkada di Banggai Terpencil
Menyambut Kematian dengan Gembira Tanpa Takut, Gus Baha Kisahkan Para Ulama
Ungkap Persoalan Zonasi PPDB, Mendikdasmen: Semoga 2024-2025 Bisa Terapkan Sistem Baru
Fakta Unik Juhu Singkah, Kuliner Kalimantan Terbuat dari Rotan