Liputan6.com, Jakarta: Penyerang Sriwijaya FC, Patrich Wanggai, berjanji tidak akan merayakan secara berlebihan jika timnya berhasil mengalahkan Persib Bandung di partai final Piala Presiden 2015, Minggu (18/10/2015). Raihan uang yang melimpah tidak ingin disia-siakan begitu saja oleh eks penyerang Persipura Jayapura itu.
"Saya rasa tidak akan ada perayaan yang berlebihan, saya akan menabung juga untuk masa depan keluarga. Kebetulan saya ada bisnis lain juga di Papua dan Jakarta," ujar Patrich Wanggai usai berlatih di GBK, Sabtu (17/10/2015).
Ini bukan pertama kalinya Wanggai tampil di partai puncak sebuah turnamen besar. Pada final SEA Games 2011 lalu, ia juga sempat bermain di partai final bagi Indonesia U-23. Sayang pada laga itu ia tidak bisa membawa Garuda berjaya usai tumbang dari Malaysia.
"Saya sudah biasa tampil di final. Ya tentu bermain fokus saja untuk tim," tambahnya.
"Soal Persib, untuk laga final nanti tentu kami sangat mewaspadai mereka, semua pemainnya sangat berbahaya. Sekarang intinya harus fokus dan membawa Sriwijaya juara," tegasnya. (Def/Rjp)
Jika Juara,Bintang Sriwijaya Siap Menabung
Bintang Sriwijaya Patrich Wanggai sudah terbiasa main di laga final.
diperbarui 18 Okt 2015, 02:48 WIBDiterbitkan 18 Okt 2015, 02:48 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Simpan Jeruk Nipis Agar Tetap Segar hingga Dua Bulan
KPK dalam Matematika Adalah: Panduan Lengkap Memahami dan Menghitung
Temuan Mengejutkan Warga Garut Selatan Garut, Benarkah Situs Bersejarah Zaman Kerajaan Padjajaran?
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Puluhan Sepeda Motor Rusak, 4 Orang Ditangkap
6 Potret Transformasi Chantiq Schagerl 'Hafalan Shalat Delisa', Blasteran Austria
Top! 2 Pemain SMK Medika Samarinda Masuk Jajaran Pemain Terbaik AXIS Nation Cup 2024
Fungsi Otoritas adalah Kunci Pengelolaan Keuangan Negara yang Efektif
Tak Kunjung Rampungkan Kasus Firli Bahuri, Polda Metro dan Kejati DKI Jakarta Digugat
Cara Mudah Menghilangkan Rasa Pahit Daun Pepaya dengan Trik Sederhana
6 Kesalahan yang Biasa Dilakukan Saat Memasak Dada Ayam, Bisa Bikin Alot
Infografis Rencana Relokasi Warga Korban Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki di Flores Timur dan Dampaknya
Pramugari Tak Sarankan Penumpang Gunakan Tisu Toilet di Pesawat, Kok Gitu?