Arema Waspadai Bomber Brasil Mitra Kukar

Mossi sangat cemas dengan ketajamam Santos Cruz.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 23 Des 2015, 10:25 WIB
Diterbitkan 23 Des 2015, 10:25 WIB
Antonio Jose Espinosa Mossi dan Fransisco Insa Bohigues
Antonio Jose Espinosa Mossi dan Fransisco Insa Bohigues, begitu tiba di Malang pada Sabtu (7/11/2015) kedua pemain asal Spanyol langsung diturunkan Arema Cronus dalam sesi latihan gim internal. (Bola.com/Kevin Setiawan)

Liputan6.com, Sleman- Gelandang asing Arema Cronus, Toni Espinosa Mossi, ternyata telah melihat beberapa laga Mitra Kukar di Piala Presiden. Menurut pemain asal Spanyol ini, striker Mitra Kukar asal Brasil, Patrick Dos Santos Cruz, menjadi ancaman bagi Arema.

Mossi belum sepenuhnya dalam kondisi bugar ketika Arema mengalahkan Pusamania Borneo FC (PBFC) lewat adu penalti usai bermain imbang 2-2 selama 90 menit. Mossi masuk sebagai pemain pengganti di babak kedua pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Selasa (22/12/2015).

Baca Juga

  • Formasi MU Andai Mourinho Berlabuh di Old Trafford
  • Bintang Porno Hina Kobe Bryant
  • MU Segera Pecat Van Gaal

Akan tetapi, kondisi mantan pemain Atletico Madrid B itu kini sudah jauh lebih membaik dibanding sebelumnya. Pemain berusia 29 tahun ini hanya mengalami cedera hamstring, namun menurutnya dia akan segera pulih 100 persen saat semifinal.

“Kondisi saya bagus, masih ada sedikit rasa sakit, tapi itu normal. Tapi dalam waktu yang singkat, saya akan sepenuhnya pulih saat semifinal,” ujar Mossi ketika ditemui Liputan6.com, Selasa (22/12/2015).

“Mitra Kukar? Saya tidak tahu banyak tentang mereka. Yang saya tahu mereka punya striker yang bagus, saya menonton mereka bermain. Mereka tim bagus,” lanjutnya.

Terkait kontraknya dengan Arema, Mossi mengaku cukup tertarik untuk melanjutkan bila di Indonesia ada kompetisi. Mossi mengungkapkan, atmosfer sepak bola Indonesia sangat bagus dan bisa jauh berkembang.

“Kontrak saya dengan Arema hanya sampai turnamen ini selesai. Kita lihat nanti bagaimana selanjutnya. Tentu akan bagus bila Indonesia memiliki kompetisi,” tuturnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya