Liputan6.com,Madrid - Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo menegaskan bahwa kritik tidak bisa mempengaruhi dirinya. Itu lantaran ia merasa tidak mungkin bisa menyenangkan semua orang.
Pernyataan ini diutarakan Ronaldo, setelah ia mendapat cemoohan dari penonton di Santiago Bernabeu. Pemain asal Portugal ini dikritik setelah gagal mengeksekusi penalti dalam laga kontra Real Sociedad, Rabu kemarin.
Kepada El Mundo Deportivo, Ronaldo mengatakan, "Kita tidak bisa hidup menjadi terobsesi dengan apa yang orang lain pikirkan tentang kita. Tidak mungkin hidup seperti itu, Tuhan pun tidak berhasil untuk menyenangkan seluruh dunia."
Baca Juga
- 5 Pemain La Liga yang Bisa Jadi Bintang di Liga Inggris
- Ibrahimovic Tak Izinkan Lavezzi Pergi
- Natalan di Miami, Ronaldo Inginkan Anak Kedua?
Ronaldo mengaku ada orang di luar sana yang membenci dirinya dan mengatakan sombong, padahal apa pun itu sia-sia.
"Itu semua bagian dari keberhasilan saya. Saya memiliki hati nurani yang bersih. Saya tidur dengan baik. Saya merasa baik membantu orang lain, terlepas dari apakah itu hal besar atau kecil. Saya melihat hidup secara berbeda sejak saya menjadi seorang ayah," ujarnya.
Sementara itu, agen Ronaldo, Jorge Mendes, menyatakan bahwa pemain berusia 30 tahun akan tetap bermain untuk Madrid dalam satu dekade. Namun, mantan pemain Manchester United sudah melihat ke depan untuk kehidupan setelah sepak bola.
"Saya ingin hidup seperti seorang raja ketika saya pensiun," ujar Ronaldo.
"Aku dapat menikmati hal-hal yang lebih setelah karier saya, ketika saya memiliki waktu untuk melakukan apa yang saya inginkan."**