Susunan Pemain Dortmund Vs Liverpool: The Reds Tanpa Sturridge

Liverpool secara mengejutkan menurunkan skuat berbeda saat bertandang ke markas Borussia Dortmund.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 08 Apr 2016, 01:21 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2016, 01:21 WIB
Liverpool Bermain Imbang di Kandang FC Sion
Pemain Liverpool, Daniel Origi mendapat peluang cetak gol pada pada lanjutan UEFA Europa League grup B di Stadion Tourbillon, Sion, Switzerland, Jumat (11/12/2015) dini hari WIB. (Reuters/Lee Smith)

Liputan6.com, Dortmund - Liverpool secara mengejutkan menurunkan skuat berbeda saat bertandang ke markas Borussia Dortmund. Manajer Jurgen Klopp mencadangkan Daniel Sturridge dan memilih striker muda, Divock Origi.

Di posisi kiper, Simon Mignolet tetap menjadi pilihan utama. Sedangkan di lini belakang dipercayakan pada Nathaniel Clyne, Dejan Lovren, Mamadou Sakho, dan Alberto Moreno.

Baca Juga

  • 5 Pemain Incaran Mourinho untuk Dibawa ke MU
  • Lorenzo Takut Ban Michelin Meletus Lagi di Seri Austin
  • Rossi Kecam Manuver Berbahaya Pembalap Ducati



Jordan Henderson dan Emre Can menjaga kedalaman. Sementara James Milner, Adam Lallana, dan Philippe Coutinho mendukung kinerja Origi.

Di bangku cadangan Klopp masih menyimpan beberapa nama tenar seperti Sturridge, Jordon Ibe, dan Roberto Firmino.

Dari kubu Dortmund, Thomas Tuchel bahagia karena bisa menurunkan Mats Hummels di jantung pertahanan. Sementara di lini depan trio Henrikh Mkhitaryan, Marco Reus, dan Pierre-Emerick Aubameyang menjadi anadalan untuk menjebol gawang The Reds.

Borussia Dortmund: Weidenfeller, Piszczek, Bender, Hummels, Schmelzer, Castro, Weigl, Durm, Mkhitaryan, Reus, Aubameyang.

Liverpool: Mignolet, Clyne, Lovren, Sakho, Moreno, Henderson, Can, Milner, Lallana, Coutinho, Origi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya