Karier Kepelatihan Mourinho dalam Angka

Berbagai rekor sudah dipecahkan Jose Mourinho dalam kariernya.

oleh Ahmad Fawwaz Usman diperbarui 27 Mei 2016, 16:50 WIB
Diterbitkan 27 Mei 2016, 16:50 WIB
Jose Mourinho
Jose Mourinho saat diperkenalkan sebagai pelatih baru Manchester United. (www.manutd.com)

Liputan6.com, Manchester - Jose Mourinho baru saja diumumkan Manchester United sebagai pelatih baru mereka. Mourinho dikontrak tiga tahun oleh The Red Devils dengan opsi perpanjangan hingga 2020.

Meski kerap berkomentar pedas, semua pihak tetap sepakat jika menyebut Mourinho sebagai salah satu pelatih terbaik di dunia. Ia sudah membuktikan kehebatannya selama bertahun-tahun. Sudah banyak klub pula yang menikmati indahnya juara lewat tangan dinginnya.

Baca Juga

  • Manajer Timnas Prancis Berniat Gugat Legenda MU
  • Soal Adaptasi ECU, Marquez Keluhkan Honda
  • Ridwan Kamil Minta Ciri Khas Persib Kembali Muncul

Kini, MU menjadi klub yang akan merasakan kecerdasan Mourinho. Jumat (27/5/2016), Setan Merah baru saja mengumumkan Mourinho sebagai pelatih anyar. Ia diikat kontrak berdurasi tiga tahun dengan opsi perpanjangan hingga tahun 2020.

Bagi MU, kehadiran Mourinho tentu mewujudkan impian mereka selama berbulan-bulan. Sudah sejak lama nama Mourinho dilaporkan akan menjadi pengganti Louis van Gaal. Kini, harapan mereka sudah terwujud. Dilansir Soccerway, inilah karier Mourinho dalam angka.

Fakta Menarik Mourinho

66: Mourinho telah memenangkan 66% dari total pertandingan Liga Premier Inggris yang sudah dijalani. Itu adalah sebuah rekor, hanya Sir Alex Ferguson yang mampu mendekatinya (65,2%).

150: Mourinho melewati 150 laga kandang tanpa kekalahan. Catatan itu diukir sejak ia melatih Porto, Chelsea, Inter Milan, hingga Real Madrid selama sembilan tahun.

8: Liga Portugal, Liga Premier Inggris, Liga Italia, dan Liga Spanyol sudah dimenangkan Mourinho dengan total delapan kali. Hanya Ferguson yang memenangi gelar liga lebih banyak dari Mourinho.

20: Mourinho memiliki prestasi yang gemilang selama satu dekade. Ia mampu mengangkat trofi di setiap tahun dalam rentang 2003-2012. Total, trofi yang dimenangkan Mourinho dalam waktu itu adalah 20 gelar.

1: Mourinho menjadikan Inter sebagai satu-satunya tim Italia yang mampu memenangi tiga gelar dalam semusim, yakni pada 2009/2010 saat menguasa Liga Italia, Coppa Italia, dan Liga Champions.

3: Dengan dua gelar Liga Champions dan satu Piala UEFA, Mourinho sudah memenangi tiga trofi kompetisi Eropa. Jika ia mampu membawa MU tampil sebagai juara Liga Champions, Mourinho akan menjadi satu-satunya pelatih yang memenangi tiga gelar itu di klub yang berbeda.

1.067: Penilaian Mourinho sebagai pelatih yang mementingkan timnya bertahan tampaknya salah besar. Sebab, Mourinho sudah mengoleksi 1.067 gol dalam karier kepelatihannya. Rasionya adalah lebih dari dua gol per laga.

100: Mourinho menjadikan Madrid sebagai tim pertama yang meraup 100 poin dalam semusim Liga Spanyol. Prestasi itu diukir pada 2011/2012. Total 121 gol, selisih 89 gol, dan 32 kemenangan juga menjadi rekor tersendiri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya